2 Alasan Marcus/Kevin Gembira Usai Bekuk Lee/Wang di BWF Tour Finals
Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo merasa senang atas dua hal setelah mengalahkan Lee Yang/Wang Chilin dalam laga fase grup BWF World Tour Finals 2021 di Bali, Rabu (1/12) malam.
Marcus/Kevin menang 23-21 dan 21-19 dalam pertandingan berdurasi 44 menit. Sepanjang laga berlangsung, kedua pasangan tampil sengit dalam perebutan poin. Marcus/Kevin dan Lee/Wang berupaya mengeluarkan penampilan terbaik.
Marcus/Kevin akhirnya menuai kemenangan meski sempat beberapa kali tertinggal, baik di gim pertama maupun gim kedua.
Pasangan berjuluk Minions itu merasa senang bisa mengawali penampilan di BWF World Tour Finals dengan kemenangan atas Lee/Wang, sekaligus bisa membalas kekalahan di Olimpiade 2020 lalu.
“Pertama bersyukur masih menang meski skornya selalu berdekatan, tapi ya sangat senang lah hasilnya bagus dan bisa menang lagi lawan mereka,” jelas Marcus.
Rekor pertemuan Marcus/Kevin vs Lee/Wang saat ini adalah 4-1. Satu-satunya kemenangan Lee/Wang dibukukan pada fase grup Olimpiade 2020.
Menurut ganda putra nomor satu dunia itu, Lee/Wang tampil solid dan tak berbeda seperti saat tampil di Olimpiade dengan permainan cepat yang berpadu pertahanan rapat.
“Permainan mereka kurang lebih sama seperti di Olimpiade, tapi mungkin sama-sama capek jadi ya sedikit beda. Beruntung kami bisa mengatasi mereka. Tapi kualitas mereka masih bagus dan tidak mudah lawan mereka,” ucap Kevin.
|
Selanjutnya Marcus/Kevin akan berhadapan dengan pasangan andalan India, Satwiksairaj Rankireddy/Chirag Shetty, yang terakhir bertemu pada Sabtu pekan lalu dalam semifinal Indonesia Open.
“Besok usaha yang terbaik saja dan main semaksimal mungkin,” kata Kevin menyikapi pertandingan melawan Rankireddy/Shetty yang belum pernah menang atas pasangan pelatnas PBSI tersebut dalam 10 laga.
(nva/rhr)