233 Ribu Anak Bakal Disuntik Vaksin Covid-19 di Bandung
Pemerintah Kota Bandung menargetkan 233.175 anak usia 6-11 tahun mendapat vaksin Covid-19. Program vaksinasi anak mulai digelar di Taman Dewi Sartika Balai Kota Bandung, Kamis (16/12).
Pelaksana Tugas Wali Kota Bandung Yana Mulyana mengatakan 233.175 anak ini berasal dari 438 Sekolah Dasar dan 31 Madrasah Ibtidaiyah (MI).
“Kami yakin karena lokusnya itu di sekolah. Lebih memudahkan untuk kita melakukan proses vaksinasi,” kata Yana.
Yana optimistis vaksinasi anak ini berjalan optimal dan cepat. Menurutnya, vaksinasi usia 6-11 tahun juga merupakan upaya Kota Bandung membentuk herd immunity. Termasuk mempercepat pembelajaran tatap muka (PTM).
“Fasilitas kesehatannya cukup banyak, puskesmas, rumah sakit juga vaksinator, relawan banyak. Vaksin juga disuplai. Kami yakin proses vaksin bisa tercapai waktu tidak terlalu lama,” ujarnya.
Sementara itu, Kepala Dinas Kesehatan Kota Bandung, Ahyani Raksanagara yakin vaksinasi usia 6-11 tahun selesai dalam 2 sampai 3 bulan. Ia menyebut program ini berbarengan dengan vaksinasi atau imunisasi lainnya.
“Jadi itu menjadi bagian sama memberikan perlindungan kepada semua,” katanya.
Ahyani mengatakan vaksinasi bisa dilakukan di sekolah atau fasilitas kesehatan. Ia pun meminta para orang tua menyiapkan Nomor Induk Kependudukan (NIK) anak yang tercantum dalam Kartu Keluarga.
“Tergantung permohonan sekolah, kalau bisa lasanakanan di sekolahnya itu kita akan laksanakan. Tapi kalau mau manfaatkan sentra vaksin, kita akan fasilitasi. Ada 2, drive thru di Tegalega dan tidak drive thru di sini (Balai Kota),” ujarnya.
(hyg/fra)