25 PWNU Diklaim Sepakat Dukung Miftachul Akhyar Jabat Rais Aam



Lampung, Indonesia —

Katib Syuriah PWNU Jatim Safruddin Syarif mengklaim 25 Pengurus Wilayah NU (PWNU) sepakat mengusulkan Miftachul Akhyar menjabat kembali sebagai Rais Aam dan Yahya Cholil Staquf menjadi Ketua Umum PBNU periode 2021-2026.

Dia menyebut 25 PWNU juga telah mengusulkan Miftachul Akhyar menjadi Rais Aam kepada 9 kiai dalam forum ahlul Halli wal aqdi (Ahwa) yang akan memilih Rais Aam lewat Muktamar NU.

“Menyepakati untuk mengusulkan kepada AHWA (ahlul Halli wal aqdi) bahwa nama KH Miftachul Achyar sebagai calon rais aam dan kepada muktamirin nama KH Yahya Cholil Staquf sebagai calon ketua umum PBNU,” ujar Safruddin dalam keterangan resminya di Lampung, Kamis (23/12).

Syafruddin mengatakan, sosok Miftachul dan Gus Yahya tepat untuk menakhodai PBNU lima tahun mendatang. Keduanya dianggap pasangan yang tepat untuk memajukan NU menghadapi tantangan dunia yang kian kompleks ini.

Terlebih, kiprah NU untuk memajukan peradaban ini juga kian tak ringan seiring pesatnya perubahan teknologi maupun tantangan persoalan zaman yang kian beragam.

“Kami 25 PWNU akan terus mengawal hingga sidang pemilihan nanti. Tentu dukungan ini sangat memungkinkan akan terus bertambah melihat dinamika di muktamar,” terangnya.

Prosesi pemilihan Rais Aam dan Ketua Umum Pengurus Besar Nahdlatul Ulama (PBNU) periode 2021-2026 di Muktamar ke-34 NU dijadwalkan digelar pada hari ini Kamis (23/12).

Mengenai ketua umum, sejauh ini ada tiga kandidat antara lain Said Aqil Siroj, Yahya Cholil Staquf dan Das’ad Ali.

(rzr/bmw)

[Gambas:Video ]




Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *