3 Senjata Timnas Indonesia Hancurkan Kamboja di Piala AFF
Jakarta, Indonesia —
Timnas Indonesia akan menghadapi Kamboja pada pertandingan Grup B Piala AFF 2021 (Piala AFF 2020). Berikut tiga senjata Timnas Indonesia untuk menghancurkan Kamboja.
Pasukan Merah Putih siap memulai perjuangan di Piala AFF 2021 dengan menghadapi Kamboja di Stadion Bishan, Singapura, pada Kamis (9/12) malam WIB.
Timnas Indonesia bertekad untuk memenangkan pertandingan ini demi menjaga peluang lolos ke babak semifinal.
Tim asuhan Shin Tae Yong berambisi untuk merebut trofi Piala AFF yang belum pernah diraih Indonesia sepanjang keikutsertaannya sejak 1996.
Karena itu kemenangan atas Kamboja bakal menjadi modal penting bagi Timnas Indonesia untuk menjalani pertandingan-pertandingan selanjutnya di fase grup.
Berikut 3 senjata Timnas Indonesia hancurkan Kamboja di Piala AFF:
1. Serangan Balik
Serangan balik kerap menjadi senjata utama Timnas Indonesia untuk mencetak gol. Strategi ini pun layak untuk kembali diterapkan saat Timnas Indonesia menghadapi Kamboja.
Strategi ini cukup efektif karena Timnas Indonesia memiliki penyerang atau pemain sayap cepat yang mempunyai kemampuan individu yang baik.
|
Timnas Indonesia kini memiliki pemain depan yang mempunyai cepat seperti Kushedya Hari Yudo, Witan Sulaiman, Dedik Setiawan, dan Ramai Rumakiek.
Mereka pun siap untuk menyambut umpan-umpan direct pass yang dikirimkan pemain-pemain belakang Tim Merah Putih untuk memaksimalkan strategi serangan balik.
Bersambung ke halaman berikutnya…
Timnas Indonesia Punya Pressing dan Lemparan ke Dalam Mematikan