5 Faktor Indonesia Bisa Gasak Myanmar


Jakarta, Indonesia —

Indonesia vs Myanmar bakal menjadi laga uji tanding yang menguji kemampuan skuad Garuda jelang Piala AFF 2021. Berikut lima faktor yang bisa membuat Skuad Garuda memenangkan duel melawan kesebelasan berjuluk The White Angels.

Setelah kalah dari Afghanistan dalam laga yang berlangsung pekan lalu, Evan Dimas dan kawan-kawan akan menghadapi Myanmar pada Kamis (25/11).

Shin Tae Yong saat ini terus menyempurnakan Timnas Indonesia dalam pemusatan latihan di Turki. Hasil dari polesan Shin tersebut bakal terlihat dalam laga uji tanding melawan Myanmar.

Kendati kalah secara peringkat FIFA, Indonesia tidak tertinggal dalam permainan di atas lapangan. Setidaknya dalam beberapa duel terakhir, justru tim Merah Putih yang lebih sering menang.

Berikut lima faktor yang bisa membuat Indonesia menang atas Myanmar dalam laga uji tanding di Turki:

1. Tren Buruk Myanmar

Myanmar sedang berada dalam momen tak bagus. Di bawah asuhan Antoine Hey, Myanmar menelan kekalahan telak dalam laga kualifikasi Piala Dunia.




Banner Testimoni

Setelah digunduli Jepang 0-10, Myanmar dilibas Kirgistan 1-8 dan dilumat Tajikistan 0-4. Dalam laga uji tanding pekan lalu, Myanmar kembali kalah 1-2 dari Burundi.

Myanmar akan mencoba bangkit, namun tim yang diisi Hlaing Bo Bo dan kawan-kawan tidak sedang berada dalam performa apik seperti pada beberapa tahun lalu ketika sempat masuk semifinal AFF dan meraih medali perak di SEA Games.

Baca lanjutan artikel ini di halaman selanjutnya>>>


Materi Latihan Shin Tae Yong Benahi Skuad Timnas Indonesia


BACA HALAMAN BERIKUTNYA



Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *