7 Bahan Alami untuk Menyuburkan Tanaman Hias


Jakarta, Indonesia —

Menyuburkan tanaman hias bisa memanfaatkan bahan-bahan sederhana yang tersedia di rumah, bahkan dari limbah dapur sekalipun. Bahan alami ini dapat digunakan sebagai alternatif pupuk kimia sintetis.

Bahan alami untuk menyuburkan tanaman hias tak hanya memberikan nutrisi pada tanaman, tapi juga memberi suplai makan untuk organisme dan mikroba yang hidup di tanah dan tentunya ramah lingkungan.

Berikut 7 bahan alami yang bisa disulap sebagai pengganti pupuk supaya tanaman Anda di rumah tumbuh subur. Beberapa di antaranya merupakan sisa sampah dapur.

1. Ampas kopi




Homemade coffee scrub face mask in wooden bowl with spoon on coffee beansAmpas kopi dapat digunakan sebagai bahan alami untuk menyuburkan tanaman hias (Ilustrasi Foto: iStockphoto/CalypsoArt)

Ampas kopi merupakan sumber nitrogen yang dapat membantu meningkatkan kesuburan tanah dan mengurangi konsentrasi logam berat di tanah.

Ampas kopi juga bermanfaat untuk mengusir hama perusak tanaman seperti siput dan bekicot.

Ada dua cara untuk menggunakan ampas kopi sebagai penyubur tanaman, yakni dengan menaburkannya secara merata di permukaan tanah atau dengan melarutkannya dengan air tawar untuk disiram ke tanaman.

2. Cangkang telur

Kalsium yang ditemukan dalam kulit atau cangkang telur membantu tanaman membangun struktur sel yang kuat, mengutip laman FNP. Selain itu, tanaman yang kekurangan kalsium akan cepat mengalami pembusukan.

Untuk memanfaatkan cangkang telur sebagai pengganti pupuk, bersihkan terlebih dahulu dan keringkan. Kemudian hancurkan cangkang telur sampai halus seperti bubuk.

Lalu taburkan secara merata di permukaan tanah. Bubuk cangkang telur Anda akan secara otomatis diserap oleh tanah.

3. Kulit pisang




Ilustrasi KeplesetKulit pisang dapat dimanfaatkan sebagai bahan alami untuk menyuburkan tanaman hias (Ilustrasi Foto: stevepb/Pixabay)

Kulit pisang kaya akan fosfor dan potasium yang sangat dibutuhkan oleh tanaman. Kulit pisang membantu memperkuat tanaman, memaksimalkan pertumbuhan, dan melindungi dari penyakit.

Untuk itu, jangan buru-buru membuang kulitnya usai makan pisang. Anda dapat merajangnya kecil-kecil dan taburkan di dalam tanah dekat dengan akarnya.

Bisa juga mengekstrak nutrisinya dengan merendam kulit pisang dalam air tawar selama 3-4 hari, kemudian semprotkan airnya ke tanaman.

4. Tulang ayam atau ikan

Baik tulang ayam maupun ikan dapat memberikan nutrisi tambahan untuk tanaman. Merujuk TheSpruce, pupuk tulang ini kaya kalsium dan fosfor yang menjadi kunci untuk memperkuat tanaman dan mendukung pertumbuhannya.

Anda bisa menggunakan tulang ayam atau ikan bekas makan. Kemudian bersihkan dan jemur hingga kering. Setelah itu, giling sampai menjadi halus dan taburkan pada tanaman.

Pupuk tulang akan terurai secara perlahan, sehingga cukup diberikan setahun sekali.

5. Kulit bawang




close-up of the scattered onions' peels as a backgroundKulit bawang dapat dimanfaatkan sebagai bahan alami untuk menyuburkan tanaman hias (Ilustrasi Foto: iStockphoto/Ann_Zhuravleva)

Kulit bawang bisa diolah sebagai bahan alami untuk menyuburkan tanaman hias. Kulit bawang mengandung potasium, kalsium, zat besi, magnesium, dan tembaga, mengutip BalconyGarden.

Caranya, ambil 2-3 genggam kulit bawang dan rendam dalam 1 liter air selama semalaman. Setelah air berubah warna dan mengental, saring untuk mendapat airnya saja.

Kemudian siram tanaman 3-4 kali dalam sebulan. Anda juga bisa menggunakan kulit bawang sebagai mulsa organik untuk menghambat pertumbuhan gulma tanaman.

6. Ampas teh




Ilustrasi teh celupAmpas teh dapat dimanfaatkan sebagai bahan alami untuk menyuburkan tanaman hias (Ilustrasi Foto: Pixabay/Humusak)

Sisa daun teh dan teh kantong bisa dijadikan sebagai pupuk kompos untuk tanaman. Ampas daun teh ini menambahkan komponen nitrogen dan menyeimbangkan kadar karbon, mengutip GardeningKnowHow.

Selain itu, menaburkan ampas teh dapat menjaga kelembapan tanah, meningkatkan kadar oksigen, menghambat gulma, dan mempertahankan struktur tanah sehingga taman lebih indah.

7. Daun kering

Bahan alami untuk menyuburkan tanaman hias terakhir adalah dedaunan kering.

Namun, sebelum dapat menggunakan daun kering sebagai pupuk organik, daun harus didekomposisi dulu menjadi kompos. Melansir SFGate, daun kering kaya akan karbon, bahan penting untuk pengomposan.




Banner GIF Tips Merawat Tanaman Hias

(fef)

[Gambas:Video ]




Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *