Kejar Pendidikan di Singapura, Derby Romero Lepas Dunia Hiburan



Jakarta, Indonesia —

Aktor Derby Romero mengaku dirinya tidak menyayangkan harus melepas pekerjaan di dunia hiburan untuk sementara dan menetap di Singapura selama beberapa tahun terakhir.

Ia mengaku tengah mengejar pendidikan di Singapura selama tiga tahun terakhir. Ia melanjutkan kembali pendidikan jenjang S1 dan meneruskannya hingga S2 di negara tersebut.

“Dibilang sayang sih, saya enggak merasa sayang karena saya lagi ada yang dikejar di sana,” kata Derby Romero kala ditanya terkait keputusan meninggalkan dunia hiburan di Jakarta, dalam acara Pagi Pagi Ambyar di Trans TV yang tayang Kamis (2/12).

Keputusan Derby bersekolah di Singapura datang setelah dirinya menikah. Derby mengaku dulu kuliah S1 yang ia jalani tidak rampung dan kini semangatnya muncul lagi. Di Singapura, ia mengambil jurusan bisnis.

“Sudah nikah, ah ingin lanjutin, karena memang harus lanjutin juga sampai ingin S2 ini,” kata Derby juga menjelaskan keberadaannya di Jakarta saat ini adalah mengurus visa untuk S2 sekaligus meneruskan proyek yang tertunda karena pandemi.

Di Singapura, Derby tinggal bersama sang istri, Claudia Adinda, yang saat ini sedang hamil besar dan tidak bisa menemani aktor itu ke Jakarta.

Derby Romero mulai membintangi film sejak 2000. Film pertama yang ia bintangi adalah Petualangan Sherina. Kala itu dia masih berusia 10 tahun.

Pria berdarah Batak ini lalu membintangi sejumlah film lainnya, seperti Janus: Prajurit Terakhir (2003), Love in Perth (2010), ILY from 38.000 FT (2016), Orang Kaya Baru (2019), Sekte (2019), dan Gas Kuy (2021).

Bukan hanya tengah mengejar dunia pendidikan, Derby Romero mengaku kini ia lebih sibuk berada di belakang layar bila terkait dengan proyek-proyek film.

“Saya lebih sibuk di belakang layar, awal tahun, film saya ada yang rilis. Sekte, Mati Anak, itu saya masih bolak-balik,” kata Derby, dikutip dari detikHot yang rilis Jumat (3/12).

“Setelah itu pas mau masuk S1, berhenti dulu. Kebetulan pandemi, ya sudah di Singapura saja dulu deh dulu fokus sama sekolah.” lanjutnya.

(fby/end)

[Gambas:Video ]




Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *