Polisi Tangkap Pria Bersenjata di Markas PBB



REUTERS | Indonesia

Jumat, 03 Dec 2021 14:08 WIB

Jakarta, Indonesia —

Petugas kepolisian New York berhasil mengamankan seorang pria bersenjata di luar markas besar Perserikatan Bangsa-Bangsa (PBB) pada Rabu (2/12).

Ketika akan ditangkap, pria tersebut menodongkan lehernya dengan senapan. Kepolisian NYPD berhasil berdialog dengan pria itu setelah menghabiskan waktu selama lebih dari tiga jam.

Menurut Kepala Operasi Khusus NYPD, Harry Wedin, insiden ini tidak ada kaitannya dengan aksiĀ teror. Pria itu memiliki beberapa dokumen yang ingin ia berikan ke PBB. Setelah dokumen-dokumen tersebut dipastikan akan disampaikan ke PBB, pria itu meletakkan senjata dan menyerahkan dirinya.

Polisi membawa pria itu ke rumah sakit untuk dievaluasi lebih lanjut.







Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *