16 Tahun CT Arsa Foundation Berbagi-Berkolaborasi
CT ARSA Foundation pada Minggu (5/12) pukul 10.00 WIB ini akan memperingati hari jadi ke-16 tahun ini dengan mengangkat tema 16 Tahun Berbagi-Berkolaborasi. Tayangan peringatan 16 tahun CT Arsa Foundation bisa disaksikan di laman ini.
Yayasan ini lahir dari kepedulian Chairul Tanjung dan Anita Ratnasari Tanjung yang prihatin terhadap kondisi sosial masyarakat Indonesia yang timbul dari bencana tsunami yang menerjang Nanggroe Aceh Darussalam.
Bencana dahsyat itu mengakibatkan kurang lebih 200 ribu orang meninggal dunia, dan ratusan ribu lainya terluka sementara sejumlah anak-anak kehilangan keluarga dan harapannya.
Kejadian ini menggugah hati Chairul Tanjung dan Anita Ratnasari Tanjung untuk menggagas Rumah Anak Madani. Berlokasi di Deli Serdang, Sumatera Utara, ini menampung anak-anak korban tsunami Aceh yang kemudian dirawat, disekolahkan dan diberi kehidupan layak.
Mereka diberi pendidikan dan semangat agar bisa kembali menatap masa depan dengan penuh keyakinan.
Rumah Anak Madani kemudian berkembang menjadi Sekolah Menengah Atas Unggulan CT Foundation. Selain anak-anak yang dirawat di Rumah Anak Madani, Sekolah berasrama ini juga dikhususkan untuk anak-anak lain yang pintar dan berasal dari keluarga tidak mampu.
Simak Live Streaming Peringatan 16 Tahun CT Arsa di bawah ini:
Pada 2013, CT Foundation bertransformasi menjadi CT ARSA Foundation. Perubahan itu ditandai dengan peluncuran mobil Sehat CT ARSA Foundation.
Kendaraan tersebut merupakan sebuah klinik berjalan, berfasilitas dental unit. Mobil ini bergerak ke berbagai wilayah, menemui banyak orang yang membutuhkan bersama dokter gigi relawan, mobil ini memberikan pelayanan kesehatan gigi dan mulut secara gratis bagi masyarakat tidak mampu.
CT ARSA Foundation juga berfokus pada pendidikan anak usia dini di lingkungan masyarakat yang kurang mampu untuk memastikan pendidikan berkualitas dan kesadaran kesehatan anak usia dini. Untuk insiatif ini, yayasan CT ARSA Foundation kemudian membina 20 PAUD yang tersebar di berbagai wilayah.
Tak hanya itu, CT ARSA Foundation turut terlibat dalam pemberdayaan masyarakat sekitar demi kehidupan lebih baik. Yayasan CT ARSA Foundation menjadi pembina bagi beberapa perajin di Indonesia.
Produk hasil kreativitas masyarakat disalurkan ke butik ARSA, yang kemudian dijual dengan seratus persen keuntungannya untuk kegiatan sosial.
Selain menyediakan sarana kesehatan, Mobil Pintar CT ARSA Foundation juga bertugas sebagai penyebar ilmu pengetahuan kepada masyarakat kurang mampu, terutama anak-anak.
Mobil yang dilengkapi dengan perpustakaan berjalan ini, bergerak ke berbagai wilayah di Indonesia untuk memberikan pengalaman belajar menyenangkan bagi masyarakat tidak mampu.
Ketua CT ARSA Foundation, Anita Ratnasari Tanjung juga berperan sebagai ketua Pembina Yayasan Mitra Netra. Yayasan ini memberikan pelatihan khusus pada penyandang tunanetra, agar mereka memiliki kesiapan dan kapasitas sama dengan orang lain, dalam dunia pendidikan ataupun pekerjaan.
Dalam merayakan 16 tahun perjalanan, CT ARSA Foundation, kembali memberikan jawaban atas tantangan yang dihadapi masyarakat Indonesia.
Tahun ini, CT ARSA Foundation meluncurkan Program Pijar (Pergi Mengajar), platform fundraising berbuatbaik.id dan program Ziswaf (Zakat, Infaq, dan Waqaf) untuk dirasakan lebih berguna bagi banyak orang.
(nly/vws)