Cara Atasi HP Android dan iPhone Sering Hang Atau Eror



Jakarta, Indonesia —

Pernah mengalami ponsel Android atau iPhone sering eror atau tiba-tiba membeku alias hang dan tidak bisa mengakses apapun? Berikut cara atasi HP yang sering tiba-tiba hang atau eror.

Seperti komputer, smartphone atau ponsel pintar juga kadang berhenti merespon secara mendadak. Kesalahan aplikasi atau sistem operasi dapat mencegah ponsel Anda bekerja dengan optimal, selain bisa juga karena koneksi internet yang lambat atau terputus.

Apa yang Menyebabkan HP tiba-tiba eror?

Ada beberapa alasan mengapa iPhone, Android, atau smartphone lain eror, seolah membeku dan diam dengan layar yang terus menyala. Penyebabnya mungkin prosesor yang lambat, memori yang tidak mencukupi atau kurangnya ruang penyimpanan.

Mungkin juga ada kesalahan atau masalah dengan perangkat lunak atau aplikasi tertentu. Seringkali, penyebabnya akan muncul dengan sendirinya dengan perbaikan yang sesuai. Di sisi lain, masalah terurai tanpa mengungkapkan penyebabnya.

Cara Mengatasi Ponsel yang suka eror dan ‘hang’

Ikuti 8 langkah-langkah ini agar ponsel pintar Anda bisa berfungsi dengan baik kembali.

1. Nyalakan ulang iPhone atau Android

Seperti kebanyakan perangkat elektronik, langkah pemecahan masalah pertama adalah mematikannya lalu menghidupkannya kembali. Begitu juga dengan smartphone. Restart atau reboot dapat menyelesaikan sejumlah masalah.

[Gambas:Video ]

2. Perbarui iOS atau Android

Cacat dalam perangkat lunak sistem dapat menyebabkan masalah sporadis dan tidak terduga. Memperbarui ke versi iOS atau Android saat ini menyelesaikan masalah sistemik apa pun yang diidentifikasi oleh developer.

Caranya, buka aplikasi pengaturan di HP Anda, tap System kemudian Advance dan System Update di bagian bawah. Pembaruan status akan terlihat, ikuti cara-cara yang tampak di layar, seperti dilansir dari situs Google

3. Perbarui Aplikasi iOS atau Android

Bug dalam aplikasi dapat memengaruhi memori atau kinerja perangkat yang tersedia. Developer perangkat lunak terbaik memelihara perangkat lunak mereka dan menerbitkan pembaruan berkala.

Konfigurasikan iPhone Anda untuk secara otomatis memeriksa pembaruan aplikasi atau memperbarui aplikasi di ponsel pintar Android Anda.


Langkah Perbaiki HP Android dan iPhone Kerap Hang atau Eror


BACA HALAMAN BERIKUTNYA



Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *