Indonesia Sulit Menang Telak, Kabar Baik dari Egy



Jakarta, Indonesia —

Timnas Indonesia yang belakangan sulit menang telak atas Kamboja dan kabar Egy Maulana Vikri mungkin bisa membela tim Merah Putih lebih cepat di Piala AFF 2021 jadi berita terpopuler olahraga.

Selain itu, komentar Robert Lewandowski terkait pernyataan Lionel Messi yang memenangi Ballon d’Or 2021 juga jadi berita terpopuler dalam 24 jam terakhir.

1. Piala AFF: Timnas Indonesia Sulit Menang Telak Kontra Kamboja

Timnas Indonesia tidak lagi leluasa meraih kemenangan telak atas Kamboja jelang bentrok kedua tim di Grup B Piala AFF 2021, Kamis (9/12).

Hal itu mengacu catatan tiga pertemuan terakhir melawan Kamboja mengacu data 11v11. Tim Merah Putih tidak lagi leluasa untuk bisa menang dengan margin empat gol atau lebih seperti dua dekade sebelumnya.

Timnas Indonesia terakhir kali bersua Kamboja dalam laga uji coba tahun 2017. Saat itu, Timnas Indonesia menang berkat gol dari Lerby Eliandry, Rezaldi Hehanussa, dan Septian David Maulana yang hanya mampu diperkecil oleh Chan Vathanaka.

2. Piala AFF: Egy Mungkin Datang Lebih Cepat, Baggott Sudah di Singapura

Sekjen PSSI, Yunus Nusi mengungkapkan Elkan Baggott sudah berada di Singapura dan Egy Maulana Vikri kemungkinan bisa gabung Timnas Indonesia lebih cepat dari jadwal semula di Piala AFF 2021.

Egy yang tampil di Liga Slovakia bersama FK Senica menurut PSSI kemungkinan bisa bergabung dengan Timnas Indonesia pada 12 Desember. Sebelumnya dikabarkan Egy baru bisa membela tim Merah Putih jika lolos ke semifinal.

Tanggal kedatangan Egy tersebut diungkap Yunus Nusi di Kantor Kemenpora, Senin (6/12). Pemain Indonesia lainnya, Elkan Baggott juga dipastikan bisa tampil sejak laga perdana.

3. Lewandowski: Semoga Messi Tak Cuma Omong Kosong

Robert Lewandowski berharap Lionel Messi tidak cuma mengeluarkan omong kosong saat mengatakan bomber Bayern Munchen itu pantas merebut Ballon d’Or 2021.

Lewandowski dikalahkan Messi pada penghargaan Ballon d’Or 2021 yang berlangsung di Paris, Prancis, pekan lalu. Dengan torehan 613 poin, Messi unggul 23 poin atas Lewandowski dalam perolehan suara terakhir.

“Saya harap itu bukan hanya kata-kata kosong. Saya tetap tenang dan berusaha fokus pada hal-hal lain, tetapi ketika Anda sudah sejauh ini dan sangat dekat dengan merebut gelar, emosi menjadi tinggi. Saya sangat menghormati Messi dan apa yang telah dia capai, jadi saya merasa bangga bersaing untuk tempat pertama,” ujar Lewandowski.

(jal)




Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *