6 Pemain Tottenham Dikabarkan Positif Covid-19
Sebanyak enam pemain Tottenham Hospur dikabarkan terinfeksi Covid-19 jelang pertandingan Europa Conference League melawan Rennes, Jumat (10/12) dini hari WIB.
Dikutip dari Sky Sports, Tottenham mendapat serangan badai Covid-19 sebelum tampil di kompetisi Eropa, pekan ini. Selain enam pemain utama, dua staf The Lilywhites juga terpapar Covid-19.
Laporan itu menyebutkan, Tottenham tengah menunggu hasil tes PCR guna memastikan kondisi terbaru dari permasalahan itu.
Meski demikian, pihak Sky Sports mengklaim sudah berupaya mengonfirmasi kasus ini kepada Tottenham, namun belum mendapat respons.
Kasus Covid-19 ini bisa jadi masalah besar bagi klub asal London tersebut karena tim asuhan Antonio Conte itu akan melakoni pekan sibuk pada minggu depan.
|
Meski demikian, peraturan UEFA menyatakan pertandingan yang dihadapi Tottenham dalam kondisi berbahaya dan berpotensi diundur atau dibatalkan apabila tim memiliki kurang dari 13 pemain, atau tidak ada penjaga gawang yang terdaftar.
Pemberitaan Telegraph menyebutkan Tottenham bisa mempertimbangkan penundaan laga Premier League melawan Brighton and Hove Albion pada Minggu (12/12) sebagai imbas serangan Covid-19 ini.
Di Liga Inggris, klub tidak mendapat izin menunda pertandingan jika memiliki 14 pemain atau lebih di dalam skuad.
Setelah melawan Rennes, Tottenham akan berhadapan dengan Brighton pada Minggu (12/12). Lima hari berselang Tottenham ditantang Leicester City, kemudian bersua Liverpool (19/12), dan meladeni West Ham United (23/12).
(sry/ptr)