Duka Warganet Wali Kota Bandung Oded Tutup Usia
Warganet berduka atas kepergian Wali Kota Bandung, Oded M. Danial hari ini, Jumat (10/12). Komentar dan doa membanjiri jagat maya Twitter.
Berita kepergian pria yang akrab dipanggil Mang Oded itu dikonfirmasi oleh staf humas Pemerintah Provinsi Jawa Barat, Primanda.
“Telah berpulang ke rahmatullah Bapak Walikota Bandung H Oded M Danial hari ini jumat 10 Desember 2021, sedang khotbah Jumaat,” kata Primanda kepada Indonesia.com.
Sebelum dinyatakan tutup usia, Primanda juga menjelaskan Oded sempat mendapat perawatan di Rumah Sakit Muhammadiyah, Bandung.
Sejumlah warganet menuangkan rasa duka dan doa di Twitter, di antaranya akun @sip_okeh.
Kemudian aktor sekaligus politisi Dedy Mizwar juga turut mencurahkan doa dan rasa duka yang mendalam. Ia berharap amal dan ibadah Oded diterima di sisi Allah SWT.
“Innalillahi wainna ilaihi roji’un… Seluruh warga Bandung berduka, semoga amal ibadah Mang Oded diterima Allah, dosa2nya diampuni, dan keluarga yang ditiggalkan diberi ketabahan.. Aamiin,” [email protected]_mizwar.
Warganet @leer4el lewat cuitanya juga mencurahkan rasa duka. Dia menilai Oded sangat transparan mengusut kasus kekerasan seksual yang dilakukan oleh seorang guru pesantren di Bandung.
“Mang oded walikota Bandung, meninggal di hari jumat stelah solat sunnah sbelum naik mimbar memberi khutbah, sangat transparasi mengusut kasus kekerasan seksual di Cibiru yang sedang ramai diperbincangkan. MasyaAllah tabaarakallah🥺 Allahummaghfirlahu warhamhu waafihi wafuanhu🙏,” ujarnya.
Lebih lanjut akun @budakbutut25 menilai Oded layaknya Syuhada atau orang yang mati syahid, lantaran meninggal di hari Jumat dan di masjid, selepas melaksanakan sholat sunah.
Ia juga tak luput menyertai rasa duka lewat cuitannya.
Selain itu akun @edunspirasi juga turut mencuitkan rasa duka dan doa lewat cuitanya. Ia berharap Oded meninggal dalam kondisi husnul khotimah atau dalam akhir yang baik.
“Innalillahi.. Barusan dapat kabar Mang Oded meninggal pas mau khutbah sholat Jum’at 😭 Semoga husnul khotimah.. Aamiin,” ujarnya.
Lebih lanjut warganet @dnggilang menilai Oded tutup usia dengan cara yang paling baik lantaran tengah beribadah di masjid dan di hari besar keagamaan umat Muslim.
“Innalillahi, Mang Oded walikota Bandung wafat pas hari baik, Jumat, di tempat baik, Masjid, aktivitas baik, mau isi khutbah. Beliau wafat dengan cara yang paling baik. Tugasnya sudah selesai, selamat beristirahat Pak,” ujarnya.
Oded sebelumnya menjabat wakil wali kota Bandung periode 2013-2018, mendampingi Ridwan Kamil.
Saat Ridwan Kamil maju sebagai calon gubernur Jawa Barat, Oded menggantikannya. Ia kemudian maju sebagai calon wali kota Bandung dan terpilih bersama Yana Mulyana.
Sebelum menjadi wakil wali kota, ia merupakan Anggota DPRD Kota Bandung untuk periode 2004 – 2009 sekaligus sebagai Ketua DPD PKS Kota Bandung.
(can/mik)