Serial Live-Action Cowboy Bebop Tak Berlanjut ke Musim Berikutnya
Serial live-action Cowboy Bebop dilaporkan tak akan berlanjut ke musim berikutnya. Hal ini terjadi setelah musim pertama serial yang dibintangi John Cho ini mendapat ulasan buruk dari penonton.
Dilaporkan Variety pada Kamis (9/12), serial yang berjumlah 10 episode ini mendapat rating hanya sebesar 46 persen berdasarkan ulasan kritikus film di situs Rotten Tomatoes. Situs ini juga menampilkan skor dari penonton sebesar 54 persen.
Kritikus film Caroline Framke dari Variety menuliskan bahwa serial Cowboy Bebop terlalu berusaha menarik banyak audiens potensial dengan menampilkan banyak hal sekaligus, akibatnya serial ini tidak memiliki identitasnya sendiri.
Terkait dengan kabar Cowboy Bebop tak akan berlanjut ke musim kedua, John Cho tampaknya hanya bisa pasrah atas keputusan tersebut.
Seperti yang diketahui, serial Cowboy Bebop merupakan versi live-action dari anime bertajuk sama dari Jepang. Serial ini merupakan bagian dari proyek Netflix untuk membuat adaptasi versi live-action dari anime terkenal.
Selain Cowboy Bebop, Netflix juga sedang menggarap serial live-action One Piece yang akan dirilis pada 2022 mendatang.
Sebelumnya Netflix juga menggarap live-action Death Note pada 2017. Film ini diadaptasi dari anime komik dan anime Death Note yang terkenal di Jepang.
Cowboy Bebop mengisahkan kru bounty hunter, orang-orang yang memburu buronan untuk mendapatkan hadiah.
Kru itu terdiri dari Spike Spiegel (John Cho) sebagai pemimpin, Faye Valentine (Daniella Pineda) sebagai kru dan Jet Black (Mustafa Shakir) sebagai pilot pesawat.
Berlatar waktu 2071, Spike dan timnya berkelana menyusuri galaksi untuk memburu penjahat dengan tebusan tinggi. Mereka berkelana dari satu planet ke planet lain untuk memburu target sekaligus lari masa lalu mereka.
Dalam perjalanan, mereka bertemu beberapa musuh, mulai dari Ted Bower, atau yang lebih dikenal sebagai Teddy Bomber, Katerina Solensan si penyelundup narkoba dan istri dari penjahat Asimov Solensan.
Mereka juga bertemu dengan Pierrot le Fou, yakni seorang pembunuh yang dikenal sebagai Mad Pierrot.
Serial Cowboy Bebop diadaptasi dari serial anime Jepang berjudul sama yang populer pada akhir tahun 90-an.
Serial ini juga dibintangi deretan pemain ternama lain seperti Alex Hassell, Geoff Stults, Mason Alexander Park, Rachel House, Ann Truong dan Hoa Xuande.
Serial ini terdiri dari 10 episode dengan durasi masing-masing episode berkisar antara 40 hingga 60 menit. Serial live-action Cowboy Bebop tayang perdana di layanan streaming Netflix pada 19 November 2021.
(nly/end)