Karantina Elkan Baggott Mirip Kasus Indonesia di All England


Jakarta, Indonesia —

Kasus yang menimpa bek Timnas IndonesiaElkan Baggott di Piala AFF mirip dengan kasus yang sempat menimpa Tim Indonesia di ajang All England 2021.

Baggott harus menjalani kewajiban karantina lantaran diketahui berada di pesawat yang sama dengan salah satu penumpang yang positif covid-19.

Baggott sendiri sudah melakukan tes covid-19 dengan hasil negatif. Lantaran kewajiban karantina, Baggott tidak akan bisa memperkuat Timnas Indonesia dalam duel lawan Vietnam, Rabu (15/12).

Perintah karantina itu berlaku sejak Selasa (14/12) dan bakal berakhir pada Sabtu (18/12). Dengan demikian, Baggott punya peluang main dalam duel Timnas Indonesia lawan Malaysia.

Sebelum menjalani perintah untuk karantina, Baggott sendiri sempat turun bermain dalam duel Timnas Indonesia vs Laos, Minggu (12/12). Ketika itu Baggott tampil di babak kedua.

Kasus yang menimpa Baggott mirip dengan yang dialami oleh Tim Indonesia di All England 2021. Saat itu Tim Indonesia juga masuk kategori close contact sehingga punya kewajiban untuk melakukan karantina.

Dua peristiwa itu makin terasa mirip karena Tim Indonesia juga sudah sempat menjalani hari latihan dan beberapa di antara mereka sudah bermain di babak pertama.

Di tengah pertandingan babak pertama, muncul surat pemberitahuan bahwa mereka wajib karantina karena satu pesawat dengan penumpang yang positif covid-19. Meski demikian, ada sejumlah orang di Tim Indonesia yang tidak mendapat email pemberitahuan.

Perbedaan dari kasus Elkan Baggott dengan Tim Badminton Indonesia adalah, tim badminton Indonesia harus mundur dari turnamen lantaran sifat turnamen All England yang menggelar pertandingan setiap hari selama sepekan.




Banner Testimoni

Sedangkan Baggott hanya absen di laga lawan Vietnam dan bisa kembali bermain ketika masa karantinanya telah usai.

Timnas Indonesia akan menghadapi Vietnam dalam laga ketiga Piala AFF. Duel ini sangat vital dalam upaya Timnas Indonesia memburu tiket menuju babak semifinal.

[Gambas:Video ]

(ptr/jun)







Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *