Kiper Vietnam Tak Bisa Lupakan 3 Kenangan Buruk Lawan Indonesia


Jakarta, Indonesia —

Kiper Vietnam Tran Nguyen Manh mempunyai beberapa kenangan buruk melawan Timnas Indonesia di Piala AFF.

Vietnam akan menghadapi Timnas Indonesia pada pertandingan lanjutan Grup B Piala AFF 2020 (Piala AFF 2021) di Stadion Bishan, Singapura, Rabu (15/12) malam WIB.

Laga melawan Timnas Indonesia ini ingin dijadikan momen bagi kiper Tran Nguyen Manh untuk menghapus kenangan buruk melawan Tim Garuda Merah Putih.

“Saya akan mencoba yang terbaik ketika diberi kesempatan,” ucap Nguyen Manh dikutip dari Bongda24h.

Tran Nguyen Manh sempat dituding jadi biang keladi yang menyebabkan Vietnam gagal meraih kemenangan saat melawan Timnas Indonesia di Piala AFF 2014.

Saat itu Vietnam harus kehilangan poin penuh di laga pembuka Grup A Piala AFF 2014 setelah Nguyen Manh melakukan blunder.

Pada menit ke-84, Nguyen Manh gagal menangkap bola dengan sempurna yang dilepaskan penyerang Timnas Indonesia Samsul Arif, sehingga bola masuk lewat sela-sela kakinya.

Gol Samsul Arif tersebut membuat pertandingan Indonesia vs Vietnam berakhir imbang menjadi 2-2.

Kenangan buruk Nguyen Manh lainnya terjadi saat melawan Timnas Indonesia di semifinal leg kedua Piala AFF 2016.

Saat itu, Nguyen Manh melakukan blunder dengan gagal mengamankan bola crossing Indonesia yang mengakibatkan bola tepisan yang tidak sempurnanya mengenai bek Vietnam Dinh Dong yang membuat bola mengarah ke gawangnya sendiri, lalu dituntaskan oleh penyerang Indonesia Stefano Lilipaly untuk menjadi gol.

Bahkan, pada pertandingan tersebut Nguyen Manh harus diusir wasit usai mendapatkan kartu merah setelah menendang punggung pemain Indonesia.

Akibatnya, Vietnam harus bermain dengan 10 pemain sejak menit ke-76 yang berujung kegagalan lolos ke final Piala AFF 2016 lantaran kalah agregat gol dari Timnas Indonesia.




Banner Testimoni

Usai laga itu Nguyen Manh dituding sebagai biang keladi yang menyebabkan Vietnam gagal lolos ke final Piala AFF 2016. Dia diserang oleh para penggemar Vietnam di media sosial dengan kata-kata kasar. Bahkan, beberapa fan memintanya untuk tidak pernah bergabung lagi dengan tim.

Namun, seiring waktu kekesalan fan terhadap Nguyen Manh perlahan mulai mereda. Kini, Nguyen Manh pun bertekad untuk membuktikan penampilan terbaiknya saat Vietnam menghadapi Indonesia.

[Gambas:Video ]

(rhr/ptr)







Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *