Media Vietnam Sebut Ricky Kambuaya ‘Aktor’ Terbaik Timnas Indonesia



Jakarta, Indonesia —

Media Vietnam menyebut Ricky Kambuaya sebagai ‘aktor’ terbaik di Timnas Indonesia usai kedua tim bermain imbang tanpa gol di laga ketiga Grup B Piala AFF 2020 (2021).

Soha dalam laporannya menyoroti aksi Kambuaya dalam upaya membuang-buang waktu saat Vietnam tengah berusaha memecah kebuntuan.

“Jika dinilai dari akting, mungkin pemain bernomor punggung 15 asal Indonesia, Kambuaya, pantas mendapatkan nilai 10/10,” tulis Soha.

Media tersebut juga melengkapi aksi berpura-pura Kambuaya dengan beberapa foto pendukung. Gelandang berusia 25 tahun itu diklaim berpura-pura sakit untuk mengulur-ulur waktu.

“Pada menit ke-90+2, Kambuaya berguling-guling di lapangan, menunjukkan rasa sakit yang luar biasa. Begitu keluar lapangan, Kambuaya mengangkat kepala dan wajahnya tampak tenang, seolah-olah dia tak pernah terluka.”

Vietnam mendominasi penguasaan bola di sepanjang laga dan memaksa Indonesia bermain ultra defensif. Hasilnya, sederet peluang yang dimiliki The Golden Star tak berhasil menembus pertahanan disiplin Indonesia.

Skuad Garuda sebenarnya punya beberapa peluang emas lewat skema serangan balik di menit-menit akhir. Sayang, kordinasi yang buruk membuat kesempatan Indonesia terbuang sia-sia.

Kedua tim harus puas dengan hasil imbang nirgol di akhir laga. Hasil ini membuat Indonesia bertahan di puncak klasemen Grup B Piala AFF dengan raihan tujuh poin dan unggul selisih gol atas Vietnam di posisi kedua.

Tiket ke semifinal akan ditentukan hingga laga terakhir. Indonesia masih harus bekerja keras lawan tim peringkat ketiga, Malaysia. Sementara Vietnam ditantang Kamboja yang sudah dipastikan tersingkir.

[Gambas:Video ]

(jun/har)







Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *