7 Rekomendasi Tempat Wisata di Jepang saat Musim Dingin


Jakarta, Indonesia —

Mengunjungi Jepang saat musim dingin bersalju merupakan salah satu ide liburan yang luar biasa. Wisata di Jepang musim dingin dapat memberikan pengalaman tak terlupakan bagi turis yang datang.

Selain terdapat banyak lokasi bagus yang bisa disinggahi, pengunjung juga dapat menikmati sejumlah atraksi spektakuler dan acara musiman yang diselenggarakan di Negeri Sakura ini.

Nah, jika Anda berencana pergi liburan musim dingin di Jepang tapi tidak tahu tempat yang ingin dikunjungi, berikut daftar tempat wisata di Jepang musim dingin dihimpun berbagai sumber.

1. Sapporo, Hokkaido




People ride a mini steam locomotive through the Wisata di Jepang musim dingin di Sapporo (Foto: CHARLY TRIBALLEAU / AFP)

Kota yang terletak di pulau paling utara Jepang ini telah menjadi pusat kegiatan budaya yang banyak menyelenggarakan acara, festival, dan atraksi yang luar biasa, khususnya di musim dingin.

Beragam aktivitas bisa Anda lakukan untuk menghabiskan waktu selama musim dingin di Sapporo, seperti bermain ski, snowboarding, dan snowshoeing.

Selain itu, pastikan tidak melewatkan Festival Salju Sapporo ikonis yang mencapai puncaknya pada bulan Januari dan Februari.

2. Ginzan Onsen, Yamagata

Berendam di onsen adalah salah satu kegiatan saat musim dingin paling dicari wisatawan. Bagi orang Jepang, berendam di mata air panas alami menjadi cara terbaik untuk bersantai sambil menikmati pemandangan indah di sekeliling.

Ginzan merupakan salah satu tempat wisata di Jepang musim dingin dengan onsen terbaik. Tak hanya itu, suasana kota Ginzan pun masih terkesan tradisional.

Rumah-rumah dan bangunan bermaterial kayu dilapisi salju putih, ditambah dengan penerangan lampu yang lembut memberikan pemandangan dramatis.

3. Resor Ski Yuzawa




Gala Yuzawa,  Japan - December 14,2018 : Cable car Sky on Snow mountainWisata di Jepang musim dingin di Yuzawa (Foto: istockphoto/Photobuay)

Resor Ski Yuzawa menjadi tujuan wisata terbaik di Jepang saat musim dingin. Yuzawa terkenal sebagai kota yang memiliki musim dingin berkepanjangan.

Terletak di Pegunungan Alpen Jepang, Yuzawa banyak dikunjungi wisatawan karena sumber air panas dan jalur skinya yang menakjubkan, mengutip PandoTrip.

Yuzawa hanya berjarak 80 menit naik kereta dari Tokyo, sehingga mudah diakses. Jika Anda ingin melakukan trip dan mencoba pengalaman main ski, datanglah ke negeri salju Yuzawa.

4. Ikut trip JR Tadami Line

Selain mendatangi tempat wisata, Anda juga harus merasakan pengalaman menjelajah Jepang sambil menumpang kereta api JR Tadami.

Layanan JR Tadami menghubungkan kota Aizuwakamatsu dan Uonuma, melewati lembah pegunungan yang penuh hutan pinus tertutup salju tebal, sambil melalui jembatan di atas sungai yang akan membuat takjub.

5. Jigokudani Monkey Park




Jigokudani Monkey ParkWisata di Jepang musim dingin di Jigokudani Monkey Park (Foto: istockphoto/SeanPavonePhoto)

Jigokudani Monkey Park adalah sumber mata air panas khusus monyet salju liar bermuka merah yang terkenal di daerah Yamanouchi, dekat Nagano.

Di sini, pengunjung dapat melihat dan mengamati ratusan monyet muka merah berendam di kolam air panas alami.

Musim salju sekitar Desember hingga Maret adalah waktu terbaik mengunjungi Jigokudani Monkey Park untuk mengamati dan mengabadikan kera-kera asyik berendam.

6. Festival Kamakura

Tidak cuma Sapporo yang mengadakan festival selama musim dingin. Kota Onsen Yunishigawa juga menampilkan tradisi uniknya yakni Kamakura alias pondok salju.

Ratusan pondok salju berbagai ukuran diisi dengan lilin-lilin menerangi kota Onsen Yunishigawa selama festival berlangsung.

Selain festival Kamakura, di sana juga menawarkan kegiatan lain menyenangkan, seperti membuat Kamakura, aktivitas salju, mencicipi makanan lokal, dan pertunjukan cahaya lainnya.

7. Shirakawago




Shirakawago light-up with Snowfall Gifu Chubu JapanWisata di Jepang musim dingin di Shirakawago (Foto: iStockphoto/vichie81)

Shirakawago adalah desa tradisional yang terletak di Prefektur Gifu.

Arsitektur rumah-rumah di Shirakawago yang unik ditambah desain yang tahan terhadap hujan salju musim dingin yang lebat menjadikan desa ini ditetapkan sebagai Situs Warisan Dunia UNESCO pada 1990-an.

Ketika musim dingin, salju akan menutupi seluruh desa dan memberikan pemandangan yang menakjubkan. Ditambah lagi, desa wisata di Jepang musim dingin selalu mengadakan pertunjukan cahaya selama musim dingin.

Di tengah pandemi virus Corona, perjalanan wisata masih dikategorikan sebagai perjalanan bukan darurat, sehingga sebaiknya tidak dilakukan demi mencegah penyebaran dan penularan Covid-19, terutama di daerah yang masih minim fasilitas kesehatannya.

Jika hendak melakukan perjalanan antarkota atau antarnegara, jangan lupa menaati protokol kesehatan pencegahan virus Corona, dengan mengenakan masker, mencuci tangan, serta menjaga jarak fisik antarpengunjung. Jangan datang saat sakit dan pulang dalam keadaan sakit.

(fef)

[Gambas:Video ]




Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *