Mengenal Mobil Listrik MG 5 Station Wagon



Tangerang, Indonesia —

Morris Garage (MG) memperkenalkan mobil listrik murni baru, MG 5 EV, pada ajang Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2021. Mobil ini diklaim menjadi kendaraan listrik pertama dalam bentuk station wagon di dunia.

MG 5 menjadi mobil listrik kedua MG yang diperkenalkan di Indonesia. Sebelumnya MG telah merilis MG ZS di Tanah Air dalam pameran Indonesia International Auto Show (IIMS) 2021.

Mobil ini ditenagai motor listrik Permanent Magnet Synchronous Motor yang mampu menghasilkan tenaga sebesar 115 kW atau setara dengan 156 PS.

Spesifikasi diklaim membuat mobil tersebut mampu berakselerasi dari 0 ke 60mph (100km/jam) hanya dalam waktu delapan detik.

MG juga mengklaim kapasitas baterai sebesar 50,3 kWh yang tertanam pada mobil ini telah teruji dan tersertifikasi IP67 tahan air dan debu. Baterai dalam satu pengecasan membuat MG 5 EV mampu menempuh hingga 380 km.

Sedangkan durasi pengisian dari nol hingga 80 persen hanya membutuhkan waktu 40 menit saja menggunakan menggunakan koneksi CCS. Selain itu mobil tersebut memiliki tiga mode berkendara yang dapat dipilih dari sport, normal, dan eco.

MG juga menyebut mobil ini didukung sejumlah fitur berkendara antaranya cruise control, rear view camera & rear sensors, dan Electric Parking Brake (EPB) dengan Auto Vehicle Hold (AVH).

Tak hanya itu MG 5 EV juga dilengkapi sejumlah fitur keselamatan yakni Anti-Lock Braking System, Electronic Brake Force Distribution, Electronic Brake Assist, Stability Control System, Traction Control System, Curve Brake Control, Emergency Stop Signal, Hill Start Assist System, Tire Pressure Monitor System.

Arief Syarifudin, Marketing dan PR Director MG Motor Indonesia mengatakan mengatakan sejak pertama diperkenalkan pada ajang GIIAS, mobil tanpa emisi tersebut telah memperlihatkan antusiasme dari masyarakat.

Ia melanjutkan melalui dukungan banyak pihak termasuk pemerintah, perusahaan meyakini dapat menjadi salah satu pelopor kendaraan listrik di dalam negeri.

“Dengan dukungan segenap masyarakat dan pemerintah, MG yakin dapat menjadi salah satu pelopor penggerak terbentuknya industri otomotif yang ramah lingkungan,” kata Arief.

Sejauh ini perusahaan masih membahas produk mobil listrik yang akan diluncurkan di Indonesia.

(ryh/mik)

[Gambas:Video ]




Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *