Ajang Balap untuk Pembalap Liar Bakal Digelar di Ancol



Jakarta, Indonesia —

AjangĀ balapan untuk para pembalap liar yang diwacanakan oleh Kapolda Metro Jaya Irjen Fadil Imran akan digelar di kawasan Ancol, Jakarta Utara

Hal ini disampaikan Ketua Ikatan Motor Indonesia (IMI) Bambang Soesatyo usai menggelar pertemuan dengan Dirut PT Taman Impian Jaya Ancol, Teuku Sahir Syahali dan Fadil di Polda Metro Jaya, Senin (20/12).

“Akhirnya kami sepakat Ancol menjadi salah satu tempat anak muda menyalurkan hobi balapnya,” kata Bambang.

Bambang juga mengungkapkan bahwa ajang balap untuk para pembalap liar itu akan digelar pada 15 Januari 2022 mendatang.

“Mulai 15 Januari kita akan mulai untuk kegiatan pertama road race maupun drag race,” ujarnya.

Disampaikan Bambang, lewat kegiatan ini diharapkan dapat mengurangi aksi balap liar di jalanan yang kerap kali menganggu dan berpotensi mengganggu keselamatan masyarakat.

“Bahkan mudah mudahan dah tidak ada lagi (aksi balap liar), karena sudah disiapkan tempatnya di Ancol.

Dalam kesempatan sama, Fadil menuturkan untuk mendukung kegiatan ini nantinya pihak IMI akan memberikan dukungan berupa pelatih kepada para pembalap yang akan beraksi.

“Nanti dari Ancol akan siapkan sirkuitnya, kemudian dari IMI akan menyiapkan pelatih, kemudian juga dengan aspek safetynya” ucap Fadil.

“Jadi dia tidak lagi balapan hanya menggunakan sendal jepit, tapi sudah menggunakan sepatu helm dan jaket balap lengkap seperti di GP agar keselamatan ini menjadi yang utama,” imbuhnya.

“Dengan adanya ini sirkuit roadrace dan dragrace di Ancol ini saya berharap mereka bisa datang ke aAncol setiap hari. Nanti kita buat eventnya atau pertandinganya mungkin 2 bulan atau 3 bukan sekali, tapi setiap hari polisi ada di sana,” tuturnya.

Lebih lanjut, Dirut PT Taman Impian Jaya Ancol, Teuku Sahir Syahali mengatakan pihaknya mendukung kegiatan dan akan segera melakukan persiapan.

“Tadi sudah di sampaikan akan dimulai kegiatan ini di tangal 15 Januari dan ini sudah tangl 20 Desember. Jadi ini kita harus kerja keras dan kerja cepat agar apa yang kita harapkan bisa Berjalan sesuai dengan yang disepakati,” kata Teuku.

(dis/ugo)

[Gambas:Video ]




Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *