Teleskop James Webb Siap Diluncurkan 24 Desember
REUTERS | Indonesia
Selasa, 21 Dec 2021 20:05 WIB
Jakarta, Indonesia —
NASA menyetujui untuk meluncurkan teleskop James Webb pada 24 Desember 2021.
Ini menjadi tanggal peluncuran yang sekian kali diumumkan, setelah sederet penundaan.
Proyek peluncuran teleskop raksasa James Webb dimulai pada tahun 1989 dan diproyeksikan akan meluncur awal periode 2000an. Teleskop James Webb akan menjadi teleskop raksasa berikutnya setelah Hubble.
Dengan titik yang lebih dekat dari Matahari, teleskop Webb diharapkan dapat membuka tabir alam semesta lebih jauh. Penamaan James Webb diambil dari veteran NASA, James E. Webb, yang aktif meneliti di badan antariksa tersebut sejak periode 1960-an.