Polisi Wakatobi Sulteng Diserang Warga, Satu Motor Anggota Dibakar



Jakarta, Indonesia —

Polisi tengah mengusut kasus penikaman oleh warga Kabupaten Wakatobi, Sulawesi Tenggara (Sulteng) pada Selasa (21/12) malam. Namun saat olah Tempat Kejadian Pekara (TKP) polisi diserang. Dalam insiden itu, satu motor milik anggota Bhabinkamtibmas setempat dibakar warga.

“Tidak ada korban jiwa, tetapi satu kendaraan roda dua milik Bhabinkamtibmas ada yang dibakar oleh oknum, belum tahu siapa pelakunya,” kata Kapolres Wakatobi AKBP Suharman Sanusi kepada wartawan, Rabu (22/12).

Menurutnya, peristiwa itu diawali ketika polisi melakukan olah TKP kasus penikaman pada 18 November lalu di lokasi itu.

Polisi, kata dia, menghadirkan korban dan saksi-saksi untuk membuat terang kejadian tersebut langsung di TKP. Namun demikian, selama proses berlangsung terjadi aksi pelemparan dari warga.

“Sekitar pukul 18.50 WITA saat petugas kami melakukan sesi wawancara kepada korban sudah ada aksi pelemparan dari masyarakat. Kita tidak tahu masyarakat dari mana karena di situ perbatasan Desa Mola Utara dan Mola Selatan,” ucap dia.

Menurutnya, penyerangan terhadap polisi hanya terjadi di lokasi olah TKP. Dia membantah jika ada isu yang mengatakan bahwa warga menyerang kantor polsek setempat.

Usai kejadian itu, Polres Wakatobi mengumpulkan kepala desa setempat, tokoh adat, hingga tokoh masyarakat untuk melangsungkan diskusi. Saat ini, kata dia, situasi sudah kondusif.

“Yang jelas situasinya sudah kondusif sekarang, kita juga sudah lakukan pertemuan,” jelasnya.

(mjo/DAL)

[Gambas:Video ]




Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *