Sinopsis Gods of Egypt di Bioskop Trans TV Malam Ini
Bioskop Trans TV malam ini, Rabu (22/12), akan menayangkan Gods of Egypt (2016) pada pukul 21.30 WIB. Berikut sinopsis film Gods of Egypt yang dibintangi yang dibintangi Brenton Thwaites, Nikolaj Coster-Waldau, dan Gerard Butler.
Film Gods of Egypt bercerita tentang Dewa Ra yang membagi Mesir menjadi dua wilayah. Wilayah yang subur diberikan kepada Osiris (Bryan Brown). Sementara itu, wilayah yang kurang subur diberikan kepada Set (Gerard Butler).
Set cemburu dengan pembagian wilayah itu. Ia lalu membunuh Osiris yang sedang menghadiri penobatan putranya, Horus (Nikolaj Coster-Waldau), sebagai raja. Tak hanya itu, Set juga menganiaya Horus dengan mengambil matanya.
Set lalu mengambil alih kekuasaan dan bertindak dengan tidak adil. Ia membuat rakyat Mesir yang semula damai menjadi kacau dan mengalami konflik.
Setahun kemudian, seorang pencuri bernama Bek (Brenton Thwaites) dan istrinya Zaya (Courtney Eaton) mencuri mata Horus yang disimpan Set. Namun, mereka ditangkap dan Zaya terbunuh.
Bek kemudian membawa tubuh Zaya kepada Horus. Ia juga membawa satu mata Horus. Bek berjanji akan menemukan satu mata Horus lagi jika ia bisa menghidupkan Zaya kembali.
Horus yang membutuhkan mata untuk mengalahkan Set akhirnya bersekutu dengan Bek. Mereka kemudian menyusun rencana untuk melawan Set.
Saat melawan Set beserta kaki tangannya, Bek dan Dewa Horus terbawa ke alam baka. Seorang dewa maupun manusia harus lulus ujian keberanian dan pengorbanan jika mereka ingin menang dalam pertarungan akhir ini.
Film Gods of Egypt disutradarai oleh Alex Proyas yang menggarap beberapa film ternama lain seperti Garage Days (2002), I, Robot (2004), dan Knowing (2009).
Setelah mengetahui sinopsis Gods of Egypt, saksikan film ini di Trans TV. Setelah itu Bioskop Trans TV akan menayangkan Kidnap pada pukul 23.30 WIB.
(fby/end)