Bagian Otak Wanita Yang Aktif Saat Sedang Terangsang
Anda mungkin penasaran soal apa yang terjadi saat otak manusia terangsang. Baru-baru ini sebuah penelitian menemukan bagian otak yang aktif saat wanita menerima rangsangan di area genitalnya.
Penelitian yang diterbitkan dalam Jurnal JNeurosci itu menemukan bagian korteks somatosensorik bergerak aktif saat terjadi rangsangan di area genital wanita.
Penelitian yang dilakukan oleh ahli biologi, psikologi klinis, psikologi kognitif, neuroimaging, dan ilmu saraf ini bertujuan untuk memahami dampak stimulasi genital pada otak wanita serta kemampuannya untuk berubah.
Sebanyak 20 wanita sehat tanpa gangguan kejiwaan, neurologis, atau penyakit seksual dan fisik lainnya di rentang usia 18 hingga 45 tahun dilibatkan dalam penelitian ini. Para peserta diwajibkan mengisi kuesioner.
Peserta juga menerima dua jenis stimulasi sensorik yang terlokalisasi serta wajib menjalani pencitraan resonansi magnetik fungsional (fMRI) selama stimulasi dilakukan. Hasilnya, terdapat ketebalan area yang dipetakan di otak.
Dalam penelitian itu, semua peserta menunjukkan aktivasi gyrus postcentral, punggungan pada lobus parietal yang menebal. Ini adalah salah satu dari empat area utama otak dan berisi korteks somatosensori.
Implikasi klinis
Hasil penelitian ini bisa memberi data yang cukup menarik berkaitan dengan rangsangan genital di otak wanita. Penulis utama penelitian dari Institute of Medical Psychology, Berlin Christine Heim mengatakan, hasil studi bisa membuka bidang penelitian baru berkaitan dengan rangsangan sensorik genital di tingkat otak pada wanita sehat dan pada wanita dengan kondisi klinis, seperti disfungsi seksual, atau setelah paparan permusuhan.
“Penelitian semacam itu akan menjadi penting dan kritis untuk (memahami) mekanisme saraf yang mendasari kondisi klinis seperti disfungsi seksual atau konsekuensi saraf dari pelecehan seksual,” kata dia mengutip Medical News Today.
(tst/chs)