Polisi Buru Pencuri Laptop di Dalam KRL Sekitar Stasiun Tebet
Polisi tengah mendalami rekaman CCTV di sekitar Stasiun Tebet untuk menyelidiki kasus pencurian laptop milik penumpang KRL.
Rekaman video pencurian ini turut beredar di media sosial. Salah satunya diunggah akun Instagram @memomedsos.
“Demi kepentingan ungkap kasus, insyaallah kita lakukan (penelusuran CCTV Stasiun Tebet),” kata Kapolsek Tebet Kompol Alexander Yurikho saat dikonfirmasi, Senin (27/12).
Sejauh ini, kata Alexander, dirinya akan mengecek dulu apakah korban sudah membuat laporan atas aksi pencurian yang dialaminya.
“Kalau (korban) sudah (buat laporan), kami di Tebet akan koordinasi dengan Satker yang menangani,” ujarnya.
Terpisah, Manager External Relations KAI Commuter, Adli Hakim menyampaikan bahwa aksi pencurian itu menimpa seorang pengguna KA 1627 relasi Bogor-Angke pada Minggu (26/12) sekitar pukul 19.40 WIB.
Kata Adli, usai kejadian, korban langsung melaporkannya ke Stasiun Pasar Minggu. Setelahnya, petugas di Stasiun Pasar Minggu berkoordinasi dengan menghubungi petugas di Stasiun Tanjung Barat dan Stasiun Lenteng Agung dimana pelaku diduga turun.
“KAI Commuter saat ini tetap membantu korban yang hendak melakukan pengecekan CCTV Stasiun. Apabila pelaku tertangkap di area stasiun, KAI Commuter tentunya akan berkoordinasi dengan kepolisian agar pelaku diproses sesuai hukum yang berlaku,” tutur Adli.
Sementara itu, dari informasi yang dihimpun, korban dan petugas sempat mengecek rekaman CCTV dan melihat bahwa pelaku terakhir terlihat di Stasiun Tebet.
Dalam video yang diunggah akun Instagram @memomedsos, terlihat seorang pria mengambil tas berisi laptop dari tempat menaruh barang di dalam KRL.
Setelah berhasil mengambil tas tersebut, pria itu langsung bergerak dan pergi ke dekat pintu kereta. Diduga, pria itu langsung turun dari kereta setelah pintu itu terbuka.
(dis/wis)