Door Prize hingga Rasa Kekeluargaan
Manajer Thailand, Nualphan Lamsam aliasĀ Madam Pang punya sejumlah cara agar mental Tim Gajah Perang terangkat di Piala AFF.
Madam Pang menyadari bahwa perjalanan Thailand di Piala AFF begitu melelahkan. Karena itu ketika jeda turnamen selepas fase grup, Madam Pang memanfaatkan hal tersebut untuk menggelar acara santai dan kebersamaan untuk Thailand.
Dalam acara tersebut, para pemain dan staf bisa memenangkan door prize menarik seperti jam Rolex, Iphone 13s, hingga tas dari desainer terkenal.
“Mereka butuh bersenang-senang, tertawa bersama dan bukan hanya berdiam di kamar. Terkadang, kami butuh bersantai dan mempererat ikatan antara satu sama lain karena sepak bola adalah permainan tim,” ucap Madam Pang dikutip dari Strait Times.
Selain menggelar acara kekeluargaan, Madam Pang juga sudah menjanjikan bonus besar-besaran untuk Thailand bila berhasil menjadi juara Piala AFF.
Madam Pang telah berjanji bakal memberikan 20 juta baht alias Rp 8,4 miliar untuk bonus juara. Lalu janji bonus tersebut ditambahkan 6 juta baht alias Rp2,5 miliar.
Kiprah Madam Pang sebagai manajer diakui banyak pihak menghadirkan kekuatan tambahan untuk Tim Gajah Perang. Pelatih Alexandre Polking bahkan disebut punya peran besar di balik keberhasilan Thailand mengumpulkan skuad terbaik untuk Piala AFF.
|
“Madam Pang adalah sosok wanita kuat yang sangat hebat dalam hal membangun hubungan dengan klub lokal maupun asing. Dia berhasil membuat Leicester City, Consadole Sapporo dan klub lain melepaskan pemain untuk membela tim,” tutur Polking.
(ptr/sry)