Umat Katolik Padati Misa Requiem Paus Fransiskus di Katedral Jakarta




Jakarta, Indonesia

Umat Katolik memenuhi prosesi Misa Requiem bagi Paus Fransiskus di Gereja Katedral Jakarta pada Kamis (24/4).

Pantauan Indonesia.com, umat Katolik memenuhi kompleks Katedral Jakarta. Mereka melaksanakan misa hingga ke area parkir Katedral.

Berdasarkan jadwal, Misa Requiem ini digelar pada Pukul 18.00 WIB.



ADVERTISEMENT


SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Para umat Katolik yang mengikuti misa requiem ini mengikuti prosesi dengan sangat khidmat.

Paus Fransiskus selaku pimpinan tertinggi umat Katolik tutup usia di umur 88 tahun pada Senin (21/4) pagi setelah mengalami stroke dan serangan jantung.





Sebelum wafat, kesehatan paus yang berasal dari Argentina ini memang telah menurun hingga sempat dirawat di rumah sakit beberapa waktu lalu.

Jenazah Paus Fransiskus disemayamkan di peti mati sejak Senin malam dan akan dibawa ke Basilika Santo Petrus pada Rabu (23/4) pagi pukul 09.00 waktu setempat, dalam prosesi yang dipimpin oleh para kardinal. Ia akan disemayamkan di sana hingga Jumat malam pukul 19.00.

(mnf/isn)


[Gambas:Video ]



Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *