MYTRO Batal Tampil di Allo Bank Festival 2025




Jakarta, Indonesia

MYTRO batal tampil di Allo Bank Festival 2025. Boy group trot tersebut awalnya dijadwalkan tampil pada hari pertama festival musik tahunan itu, yakni 21 Juni di Istora Senayan.

Pembatalan diumumkan Yamyam Entertainment melalui unggahan di media sosial pada Kamis (15/5) atau sekitar satu bulang jelang acara berlangsung. Unggahan itu diunggah ulang akun resmi Allo Bank ke media sosial pada hari yang sama.


ADVERTISEMENT


SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

“Karena situasi internal, MYTRO tidak dapat lagi menghadiri acara tersebut. Kami mohon maaf yang sebesar-besarnya kepada para penggemar kami di Indonesia yang telah menantikan penampilan MYTRO,” tulis agensi.

“Kami juga ingin menyampaikan permohonan maaf yang sebesar-besarnya kepada Allo Bank serta penghargaan kami atas dukungan dan pengertian mereka.”




Dalam unggahan itu, agensi berjanji bakal melalukan yang terbaik supaya MYTRO bisa bertemu langsung dengan fan di Indonesia.

“Kami akan terus melakukan yang terbaik, dan kami berharap dapat bertemu dengan para penggemar kami di Indonesia dalam waktu dekat. Terima kasih atas pengertian Anda.”

[Gambas:Video ]

Allo Bank Festival awalnya bisa menjadi kesempatan pertama bagi grup trot besutan SM Entertainment itu tampil dan bertemu penggemar di Indonesia. Namun, rencana itu kini semua dibatalkan.

Pembatalan juga diumumkan agensi beberapa hari setelah penggemar sadar bahwa semua akun resmi media sosial grup tersebut hilang. Fan juga sadar bahwa MYTRO tak lagi ada dalam daftar artis Yamyam Entertainment.

MYTRO merupakan grup trot yang terbentuk dari hasil kerja sama SM Entertainment dan Chosun TV dalam acara Fallong for a Trot-dol: Lovestruck Noonas pada 2024.

Grup itu beranggotakan kontestan Mr. Trot 2 Tey dan Im Chae-pyoung, aktor Seo Woo-hyeok, aktor Jung Yoon-jae, dan Shohei dari SMROOKIES. Mereka awalnya juga dijadwalkan debut pada paruh pertama 2025 setelah sempat muncul dalam SMTOWN, konser artis SM Entertainment.

Namun, mereka hingga kini belum pernah resmi debut hingga rencana penampilan di Indonesia pun dibatalkan. Tak ada informasi mendetail mengenai hal itu semua dari agensi.

[Gambas:Instagram]

(chri)




Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *