Banyak Orang Pakai TikTok, Kuburan Band Bikin Lagu Tikotok



Jakarta, Indonesia —

Kuburan Band kembali merilis single dengan sebuah single unik bertajuk Tikotok. Single ini disebut terinspirasi dari kondisi saat ini, ketika banyak orang aktif menggunakan media sosial TikTok.

“Nah untuk lagu Tikotok ini sih sebenarnya karena kebetulan lagi zamannya saja. Kayaknya sudah satu sampai dua tahun ini orang makin banyak yang memakai aplikasi TikTok,” ujar Kuburan Band dalam pernyataan yang diterima Indonesia.com, Senin (22/11).

Tikotok diciptakan oleh gitaris Kuburan, Raka. Ia kemudian bekerja sama dengan sang kibordis, Udhe, dalam mengaransemen single ini.

Tikotok disebut Kuburan Band memadukan musik organik dengan musik dance ala TikTok. Single ini juga melibatkan dua musik tambahan, yakni trombone dan terompet.

Tikotok telah dirilis oleh Kuburan Band pada Jumat, (19/11). Video musik single ini juga telah tersedia di akun YouTube Kuburan Band.

Kuburan Band mengaku tidak ingin membawa pesan yang terlalu berat kepada pendengar. Band asal Bandung ini hanya ingin menghibur lewat setiap karya mereka.

“Pada dasarnya sih, Kuburan itu kalau ciptain lagu inginnya sesederhana mungkin, se-easy listening mungkin. Dan dari dulu kita kalau bikin lagu tema nya yang ringan aja, mudah dicerna,” ujar Omen, manajer Kuburan Band.

“Semoga lagunya sih diterima, dan bisa dipakai TikTokan juga,karena lagunya memang asik buat goyang,” lanjutnya.

Kuburan Band berdiri pada 11 September 2001. Nama band ini melejit berkat single Lupa Lupa / Tapi Ingat.

Kuburan band telah merilis sejumlah album, di antaranya Greatest Hits Vol. 2 (2006), Booming! Bee Are The Kill Young Pen Think Gun Thank (2009), BOOMING!!! Part II “24 Jam Non Stop Music Hits” (2011), dan The Golden Hit Album (2019).

Selain lagu yang unik, Kuburan band juga mencuri perhatian karena penampilan personilnya. Mereka kerap tampil mengenakan pakaian serta riasan wajah yang menyeramkan.

Kuburan Band telah beberapa kali berganti formasi. Sejak 2019, band ini resmi beranggotakan Raka (gitar), Aum (gitar), Denny (Bass), Udhe (Keyboard), Surya (drum) dan Resa (vokal).

Nama Kuburan Band sempat redup selama beberapa tahun terakhir. Namun mereka tetap berkarya hingga saat ini dengan merilis sejumlah single, yakni Saredona (2019), Senyummu Semangatku (2020), Saredona Minor (2020), Wifi (2020), Kanebo Kering (2020), Rocket Rockers X Kuburan – KRNY (2021), dan Jauhi Narkoba Utamakan Keluarga (2021).

[Gambas:Youtube]

(fby/end)

[Gambas:Video ]




Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *