China Bakal Perketat Aturan Informasi Online dan Iklan Artis
Jakarta, Indonesia —
Pemerintah China bakal memperketat aturan terkait informasi online para artis, seperti penerbitan rincian informasi pribadi hingga penempatan iklan para artis di internet.
Seperti dilansir Reuters pada Selasa (23/11), Badan Ruang Siber China (CAC) memperketat aturan itu demi menciptakan lingkungan internet yang positif dan sehat bagi masyarakat.
Tak hanya itu, mereka menilai pertumbuhan gosip dan aksi mengejar idola bisa berdampak buruk bagi nilai-nilai utama.
Berdasarkan CAC, informasi pribadi artis seperti kehidupan sehari-hari, perjalanan liburan, preferensi minat, anggota keluarga tidak ditampilkan dalam tautan utama.
Hal itu diatur dalam Pasal 11 Peraturan tentang Tata Kelola Ekologis Konten Informasi Jaringan.
Mereka juga mengatur tentang iklan yang dibintangi artis, kerja sama merek, serta promosi komersial. CAC mengatur hal itu hanya boleh ditampilkan di bagian iklan yang telah diatur setiap platform situs web. Tulisan iklan juga harus dibuat menonjol.
Hal itu menjadi satu dari sekian banyak yang dilakukan pemerintah China dalam beberapa bulan terakhir dalam industri hiburan lokal.
Mereka telah bergerak dan membuat kebijakan untuk meredam hal-hal yang mereka nilai sebagai kekacauan budaya fandom atau penggemar selebriti di China. Mereka memerintahkan penyiar, platform online, hingga artis membantu mengekang fenomena itu.
Lanjut ke sebelah…
China Perketat Aturan Industri Hiburan Lokal