Instagram Bakal Hapus Stiker Add Yours yang Kumpulkan Data Pribadi
Instagram menyebut akan hapus konten yang membagikan dan mengumpulkan informasi identitas pribadi yang bermunculan menggunakan stiker Add Yours di Instagram Stories.
Perwakilan Meta Indonesia mengatakan akan menghapus sederet informasi pribadi yang menyebabkan kerugian fisik hingga kerugian keuangan, tempat tinggal dan medis. Tak luput, pihaknya juga akan menghapus informasi pribadi yang diperoleh dari sumber ilegal.
“Kami akan menghapus konten yang membagikan, menawarkan, serta mengumpulkan informasi identitas pribadi atau informasi pribadi lainnya yang dapat menyebabkan kerugian fisik atau keuangan, seperti informasi keuangan, tempat tinggal dan medis, serta informasi pribadi yang diperoleh dari sumber ilegal,” ujar Meta kepada Indonesia.com lewat pesan teks, Selasa (23/11) sore.
Fitur Add Yours diketahui merupakan tools terbaru yang bisa digunakan di Instagram Story. Lewat Add Yours, pengguna bisa saling berbalas pesan lewat postingan Instagram Story. Belakangan, fitur itu kerap dijadikan kuis atau challange oleh para pengguna.
Meta menilai privasi dan keamanan informasi data pribadi pengguna merupakan hal fundamental yang sangat penting bagi Instagram. Pihaknya berupaya untuk menjaga informasi dan identitas pribadi pengguna.
Lebih lanjut ia juga tak memperbolehkan pengguna memposting informasi pribadi atau bersifat rahasia, baik tentang diri mereka sendiri maupun orang lain.
Sebelumnya sebagian pengguna mengeluhkan bahwa lewat fitur Add Yours berpotensi menjadi celah kebocoran data hingga menjadi modus operandi di jagat maya. Salah satu pengguna membeberkan bahwa rekannya baru saja menjadi korban kejahatan yang diduga imbas penggunaan kuis di Add Yours di Instagram Stories.
Lewat akun Twitter @ditamoechtar, ia menjelaskan bahwa rekanya diminta sejumlah uang untuk ditrasfer. Dita mengatakan rekannya itu percaya mengirimkan uang, lantaran penipu memanggilnya dengan nama panggilan akrab.
Diduga, nama panggilan akrab itu diambil ketika korban mengikuti challenge di Instagram.
Konteks penipuan lewat fitur Add Yours pun diungkapkan salah satu kreator konten Eza Hazami. Ia menyebut bahwa fitur Add Yours dengan mudah membuat pengguna latah memberikan data pribadi.
“Enggak sekalian besok-besok masukin nama Ibu Kandung, sama 3 nomor belakang CVV/CVC kamu?” tulis Eza, Selasa (23/11).
Unggahan tersebut pun direspons beragam oleh netizen. Namun, sebagian di antaranya mengaku sempat menerima komunikasi mencurigakan usai mengunggah dan ikut fitur Add Yours di Instagram.
Pakar keamanan siber dari Vaksin.com, Alfons Tanujaya mengatakan bahwa fitur Add Yours bukan menjadi akar masalah dalam modus kejahatan. Kecerobohan pengguna lah yang menjadi penyebab dari maraknya kejahatan rekayasa sosial itu.
Alfons menjelaskan biasanya dari sisi ancaman pengguna tak banyak yang menyadari bahwa individu telah membagikan informasi yang bersifat rahasia, lewat kuis atau fitur tambahan seperti contohnya Add Yours.
Ia menyarankan pengguna media sosial agaknya lebih sensitif dan menghindari untuk membagikan data kependudukan yang sifatnya pribadi. Hal itu lantaran dapat berpotensi melancarkan aksi kejahatan lewat rekayasa sosial.
(can/eks)