BTS Jadi Artis dengan Penjualan Tiket Terbanyak di SoFi Stadium
BTS mencetak rekor baru lewat konser yang diselenggarakan di AS pekan ini. BTS disebut menjadi artis pertama yang berhasil menjual habis seluruh tiket untuk empat hari konsernya di SoFi Stadium.
BTS menggelar konser offline bertajuk BTS PERMISSION TO DANCE ON STAGE – LA di SoFi Stadium pada 27-28 Novembers, serta 1-2 Desember 2021.
“Kami sangat senang bahwa konser pertama bersejarah BTS di AS sejak 2019 diadakan di SoFi Stadium. BTS menjual empat pertunjukan untuk pertama kalinya dalam sejarah SoFi Stadium,” kata Wakil Presiden Senior Pemrograman SoFi Stadium Christy Castillo Butcher.
“Konser ini mencapai penjualan tiket tertinggi di antara konser yang pernah diadakan satu band atau artis di SoFi Stadium,” tutur Christy seperti dilansir MoneyS via Naver, Senin (29/11).
SoFi Stadium terletak di Inglewood, California. Stadium tersebut resmi dibuka pada September 2020 dan biasanya digunakan sebagai tempat konser. Stadium tersebut memiliki kapasitas 100 ribu kursi.
Namun, beberapa kursi tidak diisi untuk konser BTS PERMISSION TO DANCE ON STAGE – LA karena tertutup layar besar di belakang panggung. Sehingga, jumlah maksimum kursi yang tersedia sekitar 50 ribu.
Tak hanya itu, konser tersebut juga disiarkan secara langsung di YouTube Thater dengan kapasitas 6.400 kursi.
“Ini juga pertama kalinya konser diselenggarakan secara langsung dan streaming di YouTube Theater bersamaan,” kata Christy Castillo.
BTS PERMISSION TO DANCE ON STAGE – LA menjadi konser offline pertama BTS dalam dua tahun terakhir setelah menggelar BTS WORLD TOUR LOVE YOURSELF: SPEAK YOURSELF THE FINAL 2019 di Seoul.
Permission To Dance merupakan judul lagu terbaru BTS. Lagu ini adalah single ketiga BTS yang menggunakan lirik berbahasa Inggris setelah lagu Dynamite dan Butter.
Lewat lagu ini, BTS seakan mengajak semua orang untuk mengucapkan selamat tinggal kepada Covid-19 dan mengajak mereka kembali bahagia setelah menghadapi hari-hari kelam di masa-masa pandemi.
Lagu Permission to Dance melibatkan penyanyi sekaligus produser musik Ed Sheeran sebagai penulis lagunya. Single ini juga dihasilkan dari kolaborasi dengan sejumlah produser terkenal, termasuk Steve Mac, Johnny McDaid dari Snow Patrol dan Jenna Andrews.
(chri)