AFF Unggah Momen Kocak Bibir Evan Dimas Terantuk Bola



Jakarta, Indonesia —

Insiden kocak terjadi pada sesi latihan Timnas Indonesia jelang melawan Vietnam. Bibir Evan Dimas Darmono terantuk bola dan jadi bahan tertawaan rekan setim.

Kejadian tersebut bermula dalam sebuah sesi latihan passing cepat yang terdiri dari beberapa pemain dengan membentuk lingkaran.

Sebuah passing mendatar yang dilepaskan Rachmat Irianto gagal dikontrol dengan baik Evan Dimas dan membuat bola malah bergulir ke atas hingga mengenai bibirnya.

Evan Dimas yang merasa kesakitan sontak memegang bibirnya. Bukannya membantu atau khawatir, para penggawa Garuda malah tertawa terbahak-bahak. Sang kapten pun ikut tertawa sambil memegang bibir yang terantuk bola.

“Terkadang sesi latihan tak selalu berjalan sesuai rencana… Silakan tanya kepada @Evhandimas!” bunyi keterangan unggahan video di Instagram Piala AFF.

Unggahan tersebut mendapat reaksi beragam dari netizen Indonesia. Akan tetapi, sebagian besar komentar mereka malah menyasar terhadap keputusan panitia Piala AFF mengkarantina Elkan Baggott.

Elkan secara mengejutkan tidak bisa memperkuat Indonesia saat melawan Vietnam pada lanjutan Grup B Piala AFF, Rabu (15/12) malam WIB.

[Gambas:Instagram]

Bek 19 tahun itu harus menjalani karantina hingga 18 Desember karena kedapatan satu pesawat dengan orang positif Covid-19 dalam perjalanan ke Singapura. Namun, Elkan diprediksi bisa melawan Malaysia yang akan berlangsung pada 19 Desember.

Instagram Piala AFF yang mengunggah cuplikan video Evan Dimas pun tak luput dari sasaran kekesalan fan Indonesia. Tagar #Unfair dan #saveelkan pun berkumandang di kolom komentar.

[Gambas:Video ]

(jun/har)







Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *