Agensi Pastikan Jisoo, Jennie, dan Rose BLACKPINK Negatif Covid-19



Jakarta, Indonesia —

YG Entertainment memastikan Jisoo, Jennie, dan Rosé BLACKPINK negatif Covid-19. Pengumuman itu disampaikan usai para member BLACKPINK menjalani tes setelah mengetahui member termuda mereka, Lisa, positif Covid-19.

“Halo, kami YG Entertainment. Hasil RT PCR member BLACKPINK, Jisoo, Rosé, dan Jennie semuanya negatif,” kata YG Entertainment seperti dilansir Maeil Kyungjae, Kamis (25/11).

Dalam keterangan resmi itu, mereka sebagai agensi juga mengungkapkan situasi terbaru Lisa usai dinyatakan terpapar virus corona. Mereka mengatakan Lisa BLACKPINK dalam kondisi baik dan tak memiliki gejalan.

“Sebelum pemberitahuan hasil tesnya positif dan sesi syuting untuk konten, dia juga dalam keadaan sehat,” kata YG Entertainment.

Keempat anggota BLACKPINK juga ditegaskan telah vaksinasi penuh. Mereka bersama seluruh tim dan para artis juga menyatakan selalu memperhatikan kesehatan dan keselamatan dengan melakukan tes berkala.

Mereka juga siap untuk melakukan semua hal yang perlu diambil untuk meredam sekaligus mencegah penyebaran Covid-19.

“Kami berharap untuk pemulihan Lisa yang cepat dan kami akan terus bekerja sama dengan otoritas karantina,” tutur YG.

Pada Rabu (24/11), Lisa BLACKPINK dinyatakan positif Covid-19. Di saat yang bersamaan, tiga member BLACKPINK lainnya masih menanti hasil tes dan belum diklasifikasikan sebagai kontak dekat member Lisa.

“Lisa BLACKPINK didiagnosis Covid-19 sore ini (24/11),” kata YG Entertainment seperti dilansir Star News via Naver pada Rabu (24/11).

“Tiga anggota BLACKPINK lainnya belum diklasifikasikan sebagai kontak dekat, tetapi mereka segera melakukan tes PCR setelah mendengar hasil positif Covid-19 Lisa, dan mereka saat ini sedang menunggu hasilnya,” lanjut YG Entertainment.

[Gambas:Instagram]

Oleh karena itu, YG Entertainment telah membagikan kabar tersebut kepada seluruh staf dengan cepat dan akurat agar dapat mengambil tindakan pencegahan.

Para penggemar memanjatkan doa dan dukungan kepada Lisa BLACKPINK yang diumumkan positif Covid-19 pada Rabu (24/11). Nama “Lisa” pun bertengger menjadi trending topic di dunia maya.

Para penggemar berharap Lisa tidak mengalami gejala yang parah dan dapat segera sembuh. Selain itu, penggemar juga berharap ketiga member lainnya yakni Jennie, Rose, dan Jisoo tidak ikut terpapar Covid-19.

(chri)

[Gambas:Video ]




Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *