Baggott Buat Pemain Liga Champions Dion Cools Jadi ‘Ayam Sayur’


Jakarta, Indonesia —

Bek Timnas Indonesia Elkan Baggott sukses membuat pemain Malaysia Dion Cools jadi ‘ayam sayur’ saat bentrok di pertandingan terakhir Grup B Piala AFF 2020 (Piala AFF 2021).

Dalam pertandingan Indonesia vs Malaysia terdapat dua momen menarik saat Baggott duel dengan pemain yang pernah tampil di Liga Champions, Dion Cools.

Momen pertama, saat Baggott menjatuhkan Cools hingga tersungkur. Momen ini terjadi di babak kedua, saat Cools berpindah posisi dari bek tengah menjadi penyerang.

Saat Cools sedang menguasai bola di depan kotak penalti Indonesia, Baggott menabraknya dari belakang hingga membuat pemain keturunan Belgia-Malaysia itu tersungkur.

Bek Timnas Indonesia berpostur 185 sentimeter itu juga kembali memenangi duel lawan Cools saat proses gol keempat Indonesia yang dicetak Baggott.

Saat itu Cools gagal mengawal Baggott dalam situasi sepak pojok. Alhasil, umpan tendangan sudut yang dilepaskan Evan Dimas berhasil ditanduk Baggott yang lepas dari penjagaan Cools untuk membawa Timnas Indonesia unggul 4-1 atas Malaysia.

Cools yang dinilai bakal menjadi momok untuk skuad Garuda Merah Putih nyatanya tak sekuat seperti yang digadang-gadang sebelumnya.

Beberapa kali Cools tak bisa berbuat apa-apa saat menghadapi kecepatan dan kelincahan penyerang Timnas Indonesia Irfan Jaya yang mampu mengoleksi dua gol dalam pertandingan ini.




Banner Testimoni

Dion Cools merupakan pemain keturunan Malaysia yang membela klub Denmark, FC Midtjylland. Pemain berusia 25 ini bergabung menjelang laga melawan Indonesia.

Pemain yang sempat membela Belgia U-18, U-19, dan U-21 ini tercatat pernah tampil di Liga Champions.

[Gambas:Video ]

(rhr/ptr)







Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *