Banjir Bandang Terjang Garut, Satu Jembatan Putus



Jakarta, Indonesia —

Banjir bandang menerjang Kampung Ciloa, Desa Sukamukti, Kecamatan Sukawening, Kabupaten Garut, Jawa Barat, Sabtu (26/11) sore. Banjir dipicu hujan deras yang mengguyur sejang siang.

“Ya benar, ada banjir bandang di Desa Sukamukti Kecamatan Sukawening,” Kepala Seksi Kedaruratan Badan Penanganan Bencana Daerah (BPBD) Jawa Barat Hadi Rahmat kepada Indonesia.com, Sabtu (27/11).

Hadi mengaku masih belum dapat memberikan informasi lanjutan terkait dampak banjir bandang tersebut. Sebab saat ini masih dalam proses pengumpulan informasi di lapangan.

“Kabarnya ada satu jembatan penghubung desa terputus, tapi masih harus dicek lagi. Sekarang masih proses asesmen di lapangan, nanti dikabari lagi,” tuturnya.

Selain di Desa Sukamukti, banjir bandang tersebut dikabarkan melanda kawasan Desa Maripari, Kecamatan Sukawening, Kabupaten Garut, Jawa Barat.

(tfq/sur)

[Gambas:Video ]




Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *