Barcelona Juara La Liga Usai Hajar Espanyol 0-2




Jakarta, Indonesia

Barcelona menjuarai Liga Spanyol 2024/2025 usai mengalahkan Espanyol dalam pertandingan lanjutan La Liga di Stadion RCDE, Cornella de Llobregat, Jumat (16/5) dini hari WIB.

Barcelona keluar sebagai juara setelah mengalahkan Espanyol 0-2 di kandanya sendiri.

Espanyol sempat menekan Barcelona di menit ke-5 pertandingan melalui assist Fernandez kepada Gonzalez. Namun, tendangan Gonzalez meleset ke tiang gawang.



ADVERTISEMENT


SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Barcelona mulai menekan di menit ke-14 melalui tembakan Robert Lewandowski ke gawang Espanyol namun meleset.

Selama 20 menit pertama pertandingan, Barcelona terus mendominasi pertandingan dengan penguasaan bola hingga 82 persen, namun Espanyol lebih banyak meraih jumlah tembakan langsung ke gawang.

Meski begitu, kedua tim tak berhasil menjebol gawang lawan sehingga skor kacamata bertahan hingga turun minum.

Pertandingan babak kedua sempat tertunda imbas insiden yang terjadi di luar stadion. Dilansir Al Jazeera, sebuah mobil menabrak kerumunan di luar stadion hingga melukai beberapa orang.

Namun, pihak berwenang menampik bahwa insiden itu merupakan serangan dengan kesengajaan. Laporan awal menyebutkan sopir mobil kehilangan kontrol sehingga menabrak kerumunan.

Setelah kondusif, wasit pun memulai babak kedua. Barcelona langsung bermain menekan tuan rumah hingga goal tercipta dari kaki Lamine Yamal di menit ke-53. Skor kedudukan menjadi 0-1 untuk tim tamu.

Permainan pun semakin panas namun belum ada gol lagi tercipta dari kedua tim. Wasit pun memberikan tambahan waktu lima menit. 

Fermin Lopez akhirnya mengukuhkan kemenangan Barcelona lewat tendangannya ke gawang Joan Garcia di injury time. Skor 0-2 pun bertahan hingga peluit panjang berbunyi.

Kemenangan ini membuat Barcelona semakin kokoh di puncak klasemen Liga Spanyol dengan mengoleksi 85 poin dari 36 pertandingan yang dijalani.

Barcelona pun berhasil mengunci gelar juara Liga Spanyol musim ini lantaran poin mereka sudah tidak bisa dilampaui oleh sang rival yaitu Real Madrid.

Real Madrid yang menguntit di peringkat kedua dengan 78 poin dari 36 pertandingan yang dijalani hanya bisa mencapai poin maksimal yaitu 84 poin jika mampu menyapu bersih dua laga terakhir Liga Spanyol musim ini dengan kemenangan.

(rds/rds/rhr)




Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *