Cerita Pengasuh Soal Mobil Rafathar Kecelakaan
Pengasuh Rafthar, Lala, mengisahkan bahwa mobil anak pertama dari Raffi Ahmad dan Nagita Slavina tersebut mengalami kecelakaan di kawasan Antasari, Jakarta Selatan.
Cerita tersebut diungkap Lala dalam siniar yang dilakukan Raffi Ahmad dan diunggah di laman YouTube selebritas tersebut, Rans Entertainment, pada Minggu (19/12).
Setelah Lala dijanjikan naik gaji karena telah bekerja dengan Raffi juga Nagita selama enam tahun terakhir, aktor tersebut bertanya kepada Lala soal mobil kecelakaan sebelum siniar tersebut dilakukan.
Lala membenarkan bahwa mobil yang ia tumpangi bersama Rafathar menabrak truk usai keluar tol di kawasan Antasari. Namun ia menyebut semua penumpang dalam kondisi baik-baik saja.
“Jadi, pas mau naik Antasari itu kan macet, memang biasa karena keluar dari tol. Nah terus tadi tuh kita jalannya pelan, jalan yang macet begitu,” kata Lala sembari memeragakan kondisi macet dengan tangannya.
“Tiba-tiba mobil truk yang ada di depan kita berhenti mendadak. Jadi injek rem tapi karena truk yang biasa buat angkut-angkut itu kan tinggi, jadi bumper atas kena besi truknya,” lanjutnya.
“Alhamdulillah kita pakai safety belt semua,” kata Lala mengiyakan pertanyaan Raffi soal kondisi penumpang yang baik-baik saja usai kondisi tersebut.
Indonesia.com telah meminta izin kepada Raffi Ahmad untuk mengutip pernyataan tersebut.
Rafathar Malik Ahmad merupakan anak pertama dari Raffi Ahmad dan Nagita Slavina yang lahir pada 15 Agustus 2015 di sebuah rumah sakit di Menteng, Jakarta Pusat.
Selama beberapa tahun terakhir, Rafathar tumbuh berkembang menjadi salah satu selebritas cilik yang dikenal luas. Kegiatan dan perkembangan Rafathar biasa ditampilkan dalam akun YouTube Rans Entertainment.
Bahkan Rafathar pernah bermain film yang bertajuk Rafathar: The Movie saat dirinya baru berusia dua tahun. Ia juga terlibat dalam acara realitas bertajuk Janji Suci dan Mamaku Hits serta Rumah Mama Amy.
Kemudian Nagita Slavina melahirkan anak keduanya bersama Raffi Ahmad pada 26 November 2021. Anak kedua ini diberi nama Rayyanza Malik Ahmad. Menurut Raffi, Rafathar kerap cemburu terhadap adiknya itu.
“Jadi tadi Rafathar juga sudah ketemu sama dede bayinya, tapi kayaknya Rafathar agak sedikit cemburu,” ujar Raffi Ahmad seperti diberitakan detikHot, Jumat (26/11).
“Nanti kita akurin,” lanjutnya.
(end)