China Buat Timnas Indonesia Kembali Injak Bumi




Jakarta, Indonesia

Timnas Indonesia sempat terbang tinggi dikelilingi optimisme namunĀ China berhasil membuat Skuad Garuda kembali menginjak bumi di Kualifikasi Piala Dunia 2026.

Timnas Indonesia memulai tiga laga awal Kualifikasi Piala Dunia dengan hasil yang terbilang impresif. Skuad Garuda bisa menahan imbang tuan rumah Arab Saudi di laga perdana dengan skor 1-1 lalu bermain seri 0-0 lawan Australia saat bertarung di Gelora Bung Karno.

Euforia akan performa Timnas Indonesia yang apik berlanjut ke laga lawan Bahrain. Timnas Indonesia bermain imbang lawan Bahrain dengan skor 2-2. Laga ini berbau kontroversial karena gol penyama kedudukan Bahrain tercipta di menit kesembilan masa injury time saat waktu injury time telah ditetapkan selama enam menit.


ADVERTISEMENT


SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Walaupun menelan kekecewaan karena imbang lawan Bahrain, aura optimisme akan penampilan Timnas Indonesia tetap memancar kuat. Laga lawan China lalu dinilai sebagai kesempatan terbaik untuk membukukan kemenangan perdana.

Harapan itu terasa wajar bila membandingkan kondisi terkini kedua tim. China justru dalam kondisi kepayahan di tiga laga awal. China selalu jadi korban ketika bertemu Jepang, Arab Saudi, dan Australia.

Namun nyatanya harapan tersebut tidak terwujud. Timnas Indonesia diterkam kenyataan pahit berupa kekalahan 1-2.

Walaupun menguasai jalannya pertandingan, unggul dalam penguasaan bola dan unggul jumlah tembakan, Skuad Garuda harus mengakui keunggulan China. Timnas Indonesia pun gagal meraup poin di laga ini.

China lebih dulu unggul dua gol di babak pertama. Behram Abduweli dan Zhang Yuning jadi pencetak gol bagi China. Sedangkan gol balasan dari Timnas Indonesia dicetak oleh Thom Haye di menit ke-86.

Kekalahan ini jelas membuat Timnas Indonesia kembali memijak bumi. Timnas Indonesia dihadapkan pada kenyataan mereka masih harus berjuang keras untuk membuktikan diri dan membuat kejutan merebut tiket lolos ke Piala Dunia.

[Gambas:Video ]

(jun)




Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *