Daftar 4 Tim Degradasi dari Liga 2 ke Liga 3: Termasuk Mitra Kukar


Jakarta, Indonesia —

Jika tim yang akan promosi ke Liga 1 dari Liga 2 belum diketahui, maka empat tim dari kompetisi level kedua dalam piramida sepak bola Indonesia yang akan degradasi ke Liga 3 musim depan sudah pasti.

Setelah Tiga Naga menjadi tim pertama yang degradasi dan disusul PS Hizbul Wathan serta Badak Lampung, giliran Mitra Kukar yang turun kasta.

Kesebelasan berjuluk Naga Mekes turun kasta setelah takluk 0-1 dari Persiba Balikpapan di Stadion Batakan pada Kamis (2/12). Satu gol Persiba dilesakkan Yogi Novrian lewat penalti.

Karena kekalahan tersebut, Mitra yang bermula dari klub Galatama bernama Niac Mitra hanya mengoleksi 12 poin dari 10 pertandingan. Sejatinya poin Mitra sama dengan PSBS Biak, tetapi kalah head to head.

Pada putaran pertama Mitra dan PSBS bermain sama kuat dengan skor 1-1. Pada putaran kedua Cendrawasih Kuning bisa memanfaatkan keunggulan lewat skor 2-1.

Ini menjadi pukulan bagi Mitra Kukar. Setelah degradasi ke Liga 2 dari Liga 1 pada musim 2019, kini turun kasta ke level amatir dalam jenjang kompetisi PSSI.

Nasib hampir serupa dialami Badak Lampung. Tim yang awalnya bernama Perseru Serui ini turun kasta mulai musim 2020 dan langsung turun lagi musim ini.

Badak Lampung menjadi juru kunci klasemen Grup B karena hanya bisa menang dan imbang sekali. Tim asuhan Rudy Keltjes ini tak berkutik dalam delapan laga lainnya.

Adapun Hizbul Wathan juga merupakan tim akuisisi. Tim ini awalnya bernama Semeru FC yang bermarkas di Lumajang, kemudian merger dengan Persigo Gorontalo.

Pada 2020 klub ini kembali bertransformasi menjadi Hizbul Wathan. Hizbul Wathan menjadi juru kunci Grup C dengan rekor tak pernah menang, empat kali imbang, dan enam kali kalah. Mereka satu-satunya tim yang tak pernah menang.




Banner Testimoni

Daftar 4 Tim Degradasi Liga 2 ke Liga 3:

Tiga Naga
Badak Lampung
Hizbul Wathan
Mitra Kukar

[Gambas:Video ]

(abd/nva)




Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *