Donnarumma Akui PSG Lebih Bagus Tanpa Mbappe




Jakarta, Indonesia

Kiper PSG, Gianluigi Donnarumma, mengakui timnya bermain lebih bagus dan padu sejak Kylian Mbappe hengkang dan bergabung dengan Real Madrid.

Hal itu diungkap Donnarumma usai PSG menyingkirkan Arsenal di semifinal Liga Champions. PSG menang 2-1 pada leg kedua semifinal di Parc des Princes, Paris, Rabu (7/5), dan unggul agregat 3-1 atas The Gunners.

PSG berhasil lolos ke final Liga Champions di musim pertama sejak ditinggalkan Mbappe. Klub berjuluk Les Parisiens itu disebut Donnarumma bermain lebih bagus sejak Mbappe pergi ke Real Madrid.



ADVERTISEMENT


SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

“Semangat tim telah berubah, kami bermain lebih seperti tim. Kami bermain untuk satu sama lain. Kami merindukan Kylian, dia adalah salah satu pemain terbaik di dunia dan saya mendoakan yang terbaik untuknya karena dia adalah teman yang baik,” kata Donnarumma kepada Prime Video.

Donnarumma merasa semangat di skuad PSG sama seperti yang dimiliki skuad timnas Italia saat menjadi juara Euro 2020. Kondisi itu membuat kiper 26 tahun itu percaya bisa meraih hasil bagus pada final Liga Champions melawan Inter Milan.

“Tim ini sangat bersatu, kami bermain dengan baik bersama-sama. Kami [timnas Italia] menjadi juara Euro [2020] seperti ini, itu membuat perbedaan besar bagi setiap tim,” ujar Donnarumma dikutip dari Football Italia.

PSG akan melawan Inter Milan pada final Liga Champions di Allianz Arena, Munich, 31 Mei mendatang. Donnarumma akan bertemu sejumlah rekan setimnya di timnas Italia, seperti Alessandro Bastoni, Federico Dimarco, dan Nicolo Barella.

Selain itu Donnarumma akan menghadapi pelatih kiper Gianluca Spinelli, yang bekerja untuk Inter Milan dan timnas Italia.

“Saya menikmati malam ini, suasananya luar biasa. Saya akan bertemu dengan teman-teman lama dan pelatih kiper lama saya, Spinelli, yang masih saya ajak bicara setiap hari,” ucap Donnarumma.

[Gambas:Video ]

(har)




Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *