Egy Maulana Cetak 2 Gol, Pelajaran Penting bagi FK Senica


Jakarta, Indonesia —

Egy Maulana Vikri memberikan pelajaran penting bagi FK Senica setelah mencetak dua gol ke gawang MSK Zilina dalam lanjutan pertandingan Liga Slovakia.

Duel FK Senica melawan MSK Zilina pada pekan ke-16 Liga Slovakia di OMS Arena awalnya digelar pada Sabtu (27/11) dini hari WIB.

Akan tetapi, salju yang turun terlalu lebat membuat pertandingan itu ditunda saat skor kedua tim imbang 1-1 pada babak pertama.

Babak kedua Senica vs Zilina dilanjutkan Selasa (30/11) malam. Hasilnya kedua tim bermain imbang 2-2.

Kedua gol tuan rumah FK Senica dicetak bintang Timnas Indonesia, Egy Maulana Vikri pada menit ke-16 dan 68′. Sedangkan gol balasan Zilina dilesakkan Gabriel Halabrin lewat bunuh diri (33′) serta Patrik Iko (90′).

Dua gol Egy Maulana Vikri itu bisa jadi pelajaran penting bagi FK Senica. Pasalnya, dalam laga tersebut terutama di babak kedua, Egy Maulana jarang dilibatkan dalam permainan.




Egy Maulana Vikri merayakan gol saat FK Senica vs Zemplin Michalovce.Egy Maulana Vikri sudah cetak dua gol untuk FK Senica pada musim ini. (Dok. FK Senica)

Pada pertandingan itu Egy Maulana Vikri bermain sebagai penyerang sayap kanan. Namun Petr Pavlik dan kawan-kawan lebih senang bermain lewat sektor kiri.

Gol yang dicetak Egy pada babak kedua juga tercipta bukan karena permainan terbuka yang sistematis, melainkan seperti operan yang tidak sengaja dari Elvis Sukisa.

Bola liar sundulan Sukisa dikejar Egy. Beruntung, bola yang awalnya direbut pemain lawan bisa dikuasai Egy. Dengan kecerdikannya, Egy mengecoh dua pemain lawan sebelum melepaskan tembakan kaki kiri dari luar kotak penalti yang berujung gol.

[Gambas:Video ]

Dalam momen tertentu, Egy bahkan harus mengejar bola hingga ke sisi kiri demi menjaga sentuhannya pada pertandingan melawan Zilina, sehingga sektor kanan yang jadi posisinya kosong.

Kondisi tersebut menunjukkan, meskipun jarang dilibatkan dalam permainan, khususnya ketika membangun serangan, Egy Maulana Vikri tetap berbahaya bagi lawan saat memegang bola.

Pada pertandingan-pertandingan ke depan, FK Senica perlu lebih memaksimalkan potensi Egy Maulana Vikri guna menambah ancaman bagi pertahanan lawan.

(sry/ptr)




Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *