Fadli Zon Puasa Twitter, Fahri Hamzah Unggah Video Lama Main Ayunan



Jakarta, Indonesia —

Wakil Ketua Umum Partai Gelora Indonesia, Fahri Hamzah mengunggah kembali video lama yang menampilkan dirinya tengah bermain ayunan bersama Wakil Ketua Umum Partai Gerindra, Fadli Zon.

Langkah mengunggah video itu kembali dilakukan Fahri di tengah aksi ‘puasa’ nge-tweet yang dilakukan Fadli usai ditegur partainya karena mengkiritik Presiden Joko Widodo (Jokowi) soal banjir Sintang.

Dalam video lama yang diunggah kembali oleh Fahri di akun Twitter miliknya itu, @Fahrihamzah, terdengar sedikit percakapan antara dua orang orang Wakil Ketua DPR RI periode 2014-2019 tersebut.

Fahri mengatakan, melakukan kegiatan yang mengingatkan diri pada masa kecil merupakan cara untuk menghindari Virus Corona (Covid-19).

“Kalau masa kecil dulu kan belum ada corona, kalau mau menghindari corona harus mengingat-ingat masa kecil seperti ini, harus hidup bahagia. Apa lagi Pak Fadli?” kata Fahri.

Fadli kemudian menjawab, bergembira, bergerak, dan olahraga juga bisa menjadi cara untuk menghindarkan diri dari Covid-19.

“Harus terus bergembira dan bergerak, olahraga ya. Pak Fahri ini hari ini tidak main tinju, tapi main ayunan,” kata Fadli.

“Mantap,” kata Fahri merespons Fadli sambil tertawa.

Fadli menjadi sorotan karena tak bersuara lewat akun Twitter-nya beberapa hari terakhir usai ditegur Prabowo Subianto. Teguran Fadli diterima usai dirinya menyindir Jokowi karena tak kunjung ke Sintang yang sebulan terakhir terendam banjir.

Lewat juru bicaranya, Habiburokhman, Gerindra menegaskan bahwa sentilan Fadli ke Jokowi soal banjir Sintang bukanlah sikap resmi partai.

(mts/ain)

[Gambas:Video ]




Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *