Gara-gara Siu, Ronaldo Bisa Absen dalam Debut Rangnick di Man Utd
Cristiano Ronaldo terancam absen dalam debut pelatih Ralf Rangnick di Manchester United saat melawan Crystal Palace di Old Trafford pada pekan ke-15 Liga Inggris, Minggu (5/12).
Rangnick mulai melatih Man United pada Jumat (3/12), setelah Michael Carrick mengundurkan diri. Palace akan jadi laga pertama Rangnick di Man Utd.
Akan tetapi, di kutip dari Mirror, Man United bisa tidak diperkuat striker andalan, Cristiano Ronaldo, saat melawan Palace nanti.
Pemain berjuluk CR7 itu disebut cedera lutut. Cedera itu didapat Ronaldo dengan penyebab yang konyol. Menurut Mirror, Ronaldo cedera lutut karena selebrasi ‘Siu’ yang jadi ciri khasnya ketika melawan Arsenal.
Saat melawan Arsenal Ronaldo jadi pahlawan kemenangan Setan Merah. Ronaldo mencetak gol pada menit ke-52 yang membawa MU berbalik unggul 2-1.
Setelah skor imbang 2-2 berkat gol Martin Odegaard (54′), Ronaldo mencetak gol kedua pada laga tersebut lewat titik penalti di menit ke-70.
|
Usai dua gol itu Ronaldo melakukan selebrasi Siu. Ketika mencetak gol kemenangan, sejumlah pemain MU lain seperti Jadon Sancho dan Diogo Dalot ikut berselebrasi siu.
Mantan pemain Juventus itu masih bisa melanjutkan permainan sebelum diganti Anthony Martial pada menit ke-88. Striker 36 tahun tersebut juga diklaim bisa berlari ketika masuk ke lorong menuju ruang ganti.
Apabila harus naik meja perawatan, Ronaldo tidak bisa dimainkan pelatih baru Man Utd Rangnick melawan Palace. Dalam konferensi pers baru-baru ini, Rangnick membantah akan menepikan Ronaldo karena tidak lagi muda.
“Anda harus selalu menyesuaikan gaya atau ide sepak bola Anda dengan pemain yang Anda miliki, bukan sebaliknya. Melihat Cristiano melawan Arsenal di babak kedua pada usia 36 tahun, dia adalah pemain profesional top yang luar biasa,” ujar Rangnick.
“Pada usianya, saya belum pernah melihat pemain yang masih fit secara fisik. Dia masih pemain yang bisa dengan mudah membuat perbedaan,” ucap Rangnick menambahkan.
(sry/jun)