Gong Yoo Ungkap Makna Tato Han Yun-jae di The Silent Sea



Jakarta, Indonesia —

Gong Yoo tampil berbeda dalam The Silent Sea. Dalam drama terbarunya, Gong Yoo memiliki tato yang terlihat jelas di lehernya. Menurutnya, tato tersebut berkaitan dengan kehidupan karakternya, Han Yun-jae.

Han Yun-jae merupakan bekas prajurit militer dan juga pemimpin tim ekspedisi termuda yang bekerja di SAA (Administrasi Penerbangan Antariksa). Ia menjadi kapten untuk menjalankan misi ke Stasiun Balhae.

“Setelah melihat masa lalunya saya ingin dia terlihat kasar, dan berusaha menunjukan betapa berat kehidupannya lewat tampilan luarnya,” tutur Gong Yoo dalam jumpa pers virtual, Rabu (22/12).

Gong Yoo juga mengatakan karakternya menyelesaikan misi dengan kepala dingin dan selalu berakhir sukses. Sehingga, ia rasa sulit menilai karakternya sebagai sosok yang baik atau jahat.

“Misalnya, dia memiliki tato untuk menunjukkan bahwa hidupnya berat dan sinis,” kata Gong Yoo.

Selain tato, Gong Yoo juga tampil dengan potongan rambut cepak yang sangat umum dalam dunia militer.

“Saya tidak berusaha tampil “tangguh”, tapi [itu] untuk menunjukkan karakternya, sebelumnya saya banyak membawakan peran romantis, dengan tampilan yang rapi, rambutnya bergelombang,” kata Gong Yoo.

Usaha Gong Yoo mendalami karakternya berbuah pujian dari Choi Hang-yong selaku sutradara The Silent Sea.

“Saya sudah melihat akting Gong Yoo di drama-drama lain, saya yakin dia cocok dengan karakter Han Yun-jae, tidak cuma jadi kapten di depan layar, tapi dia juga seperti pemimpin bagi pemain lain,” kata Choi Hang-yong.

The Silent Sea merupakan drama berlatar belakang waktu pada 2075, ketika permukaan Bumi telah menjadi gurun, sulit menjadi tempat tinggal, minim air serta makanan.

Sekelompok orang yang bergabung dalam tim khusus ditugaskan mengamankan sampel misterius dari Stasiun Balhae, tempat penelitian yang ditinggalkan di Bulan sekitar lima tahun.

Drama ini juga dibintangi oleh Bae Donna yang memerankan karakter Song Ji-an, ahli astrobiologi yang bertekad mengungkap kebenaran di balik kecelakaan yang terjadi pada pusat penelitian Balhae.

The Silent Sea disutradarai Choi Hang-yong yang sebelumnya menjadi penulis dan sutradara film pendek The Silent Sea. Drama ini juga menggandeng aktor Jung Woo-sung sebagai produser eksekutif.

The Silent Sea memiliki delapan episode yang tayang sekaligus dan bisa disaksikan pada 24 Desember 2021 di Netflix.

(nly/chri)

[Gambas:Video ]




Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *