Hadi Tjahjanto Ingin Pulang ke Malang, Andika Perkasa Pegang Amanah



Jakarta, Indonesia —

Marsekal Hadi Tjahjanto akan menghabiskan masa pensiunnya dengan pulang kampung ke Malang dan memomong cucu usai resmi menyerahkan jabatan Panglima TNI ke Jenderal Andika Perkasa.

“Istirahat di rumah, momong cucu,” kata Hadi usai acara serah terima jabatan (sertijab) yang digelar di lapangan Mabes TNI, Kamis (18/11).

Hadi juga mengaku ingin kembali bertemu dengan teman-temanya yang berada di Malang, Jawa Timur.

“Dan kembali ke teman saya yang ada di Malang,” ucap Hadi.

Sementara itu Andika Perkasa menyatakan dirinya bakal melanjutkan tugas yang telah dilaksanakan oleh Hadi Tjahjanto selaku pendahulunya.

Hal ini disampaikan oleh Andika usai acara serah terima jabatan (sertijab) yang digelar di lapangan Mabes TNI, Kamis (18/11).

“Pokoknya tugas kita kan memang sudah dibuat spesifik oleh UU 34 (UU TNI). Saya akan melanjutkan tugas-tugas yang sudah dilakukan oleh Marsekal Hadi Tjahjanto,” kata Andika.

Andika berjanji akan melanjutkan tugas sebagai Panglima TNI sebaik mungkin.

“Karena memang itulah yang harus kita geluti. Dan saya akan berusaha yang terbaik untuk melanjutkan,” ucap Andika.

Andika Perkasa resmi dilantik menjadi Panglima TNI oleh Presiden Joko Widodo (Jokowi) di Istana Negara, Rabu (17/11) kemarin.

Acara serah terima jabatan Panglima TNI dari Hadi kepada Andika hari ini digelar di Markas Besar TNI.

Dalam acara tersebut, Hadi menyerahkan panji-panji TNI yakni Tri Dharma Eka Karma kepada Andika Perkasa. Kemudian dilanjutkan dengan penandatanganan naskah serah terima jabatan.

(dis/gil)

[Gambas:Video ]




Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *