Harimau Malaya Incar Gol Cepat
Pemain Malaysia, Faisal Halim berharap timnya bisa mencetak gol cepat saat bersua Timnas Indonesia pada laga terakhir Grup B Piala AFF 2020 (2021) di Stadion Nasional, Singapura, Minggu (19/12) malam WIB.
Halim mengatakan gol cepat buat Malaysia penting untuk mengubah situasi pertandingan. Terlebih, Harimau Malaya membutuhkan kemenangan untuk bisa melapangkan jalan ke babak semifinal Piala AFF 2020.
“Mereka [Indonesia] juga sedikit khawatir karena jika mereka bermain bertahan dan jika kami mencetak gol, mereka akan panik,” ujar Faisal seperti dikutip dari Berita Harian.
“Saya berharap kami bisa mencetak gol lebih awal dan bermain normal,” kata pemain yang memperkuat Terengganu FC ini.
Halim adalah pemain yang diketahui terpapar Covid-19 di tengah kejuaraan Piala AFF dan harus menjalani karantina bersama tiga pemain Malaysia lainnya.
Pemain yang berposisi sebagai penyerang itu sudah bisa meninggalkan masa isolasi dan siap menghadapi laga terakhir di fase grup melawan Timnas Indonesia.
Kehadiran Halim menjadi opsi lain buat pelatih Tan Cheng Hoe di lini depan. Kembalinya para pemain yang sempat melakukan isolasi dan bergabungnya Dion Cools membuat Harimau Malaya datang ke laga nanti dengan mayoritas pemain terbaik.
Malaysia datang dengan misi wajib menang di laga ini. Hasil imbang tidak akan cukup buat Harimau Malaya untuk lolos meski Vietnam kalah dari Kamboja.
Hal ini lantaran Malaysia kalah head to head dari Vietnam. Malaysia saat ini menempati peringkat ketiga dengan enam poin atau terpaut satu poin dari Vietnam dan Timnas Indonesia yang menempati puncak klasemen Grup B Piala AFF 2020.
(jal)