Hasil BWF World Tour Finals: Pramudya/Yeremia Kalah
Pramudya Kusumawardana/Yeremia Erich Yoche Yacob Rambitan kalah dari pasangan Malaysia Ong Yew Sin/Teo Ee Yi dalam laga kedua BWF World Tour Finals 2021 di The Westin Resort, Bali, Kamis (2/12) sore.
Pramudya/Yeremia tampil apik di awal gim pertama. Penempatan-penempatan kok Pramudya/Yeremia menunjang serangan mereka. Pasangan pelatnas PBSI itu menaruh kok di tempat kosong yang membuat Ong/Teo kesulitan dalam melakukan pengembalian.
Kendati mampu memukul bola dengan tergopoh-gopoh, kok langsung disambar Pramudya/Yeremia. Selain permainan apik Pramudya/Yeremia, kesalahan Ong/Teo turut membuat laju pasangan tuan rumah mulus.
Pramudya/Yeremia sempat membukukan keunggulan 6-1. Ong/Teo yang berupaya mengejar mendapat perlawanan sengit. Pramudya/Yeremia mempertahankan keunggulan lima poin dan kemudian memimpin 11-5 pada interval gim pertama.
Setelah jeda, Pramudya/Yeremia tampil konsisten dengan permainan baik dalam menyerang dalam bertahan.
Usaha Ong/Teo bangkit menemui jalan buntu karena Pramudya/Yeremia bisa meladeni permainan Ong/Teo. Sebaliknya Pramudya/Yeremia bisa menemukan celah di lapangan Ong/Teo.
Keunggulan Pramudya/Yeremia cepat dan pasti meninggalkan Ong/Teo sampai akhirnya menang 21-12 pada gim pertama.
Pramudya/Yeremia tidak mengawali gim kedua seperti pada gim pertama. Inisiatif Ong/Teo menyerang menghasilkan poin demi poin. Pramudya/Yeremia tertinggal hingga 1-5.
Pasangan peringkat 27 dunia itu tak gentar mengejar keunggulan lawan. Skor sempat berjarak satu poin pada kedudukan 5-6, namun setelah itu Pramudya/Yeremia gagal mendekat. Juara Spain Masters itu tertinggal 6-11 pada interval gim kedua.
Serangan Ong/Teo masih cukup mujarab dalam meraih poin, sementara Pramudya/Yeremia juga tak henti memberi perlawanan. Skor akhir gim kedua, Pramudya/Yeremia kalah 11-21.
Awal gim penentuan berlangsung relatif lebih ketat. Ong/Teo dan Pramudya/Yeremia saling tekan dan berupaya menurunkan kok. Setelah skor 3-3, Pramudya/Yeremia sempat memimpin dengan selisih dua poin pada kedudukan 5-3.
Skor sempat kembali imbang 5-5, namun Pramudya/Yeremia kembali melesat dan memimpin 10-6 sebelum skor menjadi 11-8 pada interval gim ketiga.
Tiga poin beruntun untuk Ong/Teo setelah interval membuat skor menjadi 11-11. Laga kembali sengit dengan balasan serangan dari kedua pasangan. Skor imbang terus terjaga hingga kedudukan 15-15. Setelah reli sepanjang 47 pukulan Yeremia harus mendapat perawatan untuk lengan kanan.
Kemudian poin beruntun diperoleh Ong/Teo sehingga Pramudya/Yeremia tertinggal 15-18. Pramudya/Yeremia berusaha mengejar di poin kritis, namun kekalahan 18-21 menjadi hasil akhir gim ketiga.
Dalam laga terakhir fase grup, yang berlangsung besok, Pramudya/Yeremia akan bertemu dengan ganda Prancis Christo Popov/Toma Junior Popov.
(nva/jun)