Inden Mobil Listrik Hyundai di GIIAS, Unit Baru Dikirim Januari 2022



Tangerang, Indonesia —

Hyundai Motors Indonesia (HMID) menjelaskan saat ini sudah kehabisan unit ready stock dua mobil listrik, Kona EV dan Ioniq Electric. Penjualan kedua mobil listrik ini sekarang dilakukan hanya menggunakan unit tersisa di dealer.

Menurut COO HMID, Makmur, permintaan pembelian Kona EV dan Ioniq Electric, masih banyak, termasuk yang dijaring di Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS).

Kata dia konsumen bisa melakukan booking di GIIAS, namun unit diperkirakan tiba pada Januari 2022.

“Saya semua barang inden. Jadi suplai paling baru ada Januari akhir. Banyak SPK sekarang tapi suplainya Januari akhir,” kata Makmur saat ditemui di stan Hyundai di GIIAS, Senin (15/11).

Beberapa keuntungan konsumen yang booking Kona EV dan Ioniq Electric disebut mendapatkan wall mount charging sebagai tambahan alat cas portabel, serta dikatakan ada paket kredit pembelian dengan bunga nol persen dari bank tertentu.

Makmur menyampaikan status Kona EV dan Ioniq Electric adalah barang inden sejak pertama kali diluncurkan di Indonesia sebab unitnya impor dari Korea Selatan. Menurut dia inden keduanya sekitar satu hingga dua bulan.

Makmur juga mengungkap model yang inden bukan hanya mobil listrik, tetapi Santa Fe dan Palisade juga statusnya saat ini sama, inden hingga Januari 2022.

Pada November dan Desember HMID dikatakan tinggal menyelesaikan distribusi unit ke konsumen yang sudah memesan sekitar dua bulan lalu.

“Sekarang inden, barang itu sudah sangat terbatas tergantung dealer mana yang punya. Tapi kalau kami, APM, habis,” ucap Makmur.

[Gambas:Video ]

(fea/mik)

[Gambas:Video ]




Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *