Janji Pelatih Afghanistan Jelang Lawan Timnas Indonesia



Jakarta, Indonesia —

Pelatih timnas Afghanistan Anoush Dastgir bertekad memenuhi janji membawa tim arahannya meraih hasil terbaik jelang melawan Timnas Indonesia, Selasa (16/11).

Timnas Indonesia akan menjajal kekuatan Afghanistan pada laga uji coba internasional di Gloria Sports Arena, Antalya, Turki, Selasa (16/11).

Pelatih Afghanistan punya tekad kuat untuk mengalahkan Indonesia demi memenuhi janjinya kepada masyarakat Afghanistan untuk membawa tim kebanggaan mereka menembus Piala Asia 2023 untuk kali pertama.

“Kami berada pada janji yang kami buat,” tulis Dastgir di Instagram pribadinya.

Dastgir menjadi salah satu warga Afghanistan yang memilih pergi ke luar negeri setelah Taliban mengambil alih pemerintahan. Ia memilih untuk tinggal di Belanda.

Pria 31 tahun itu bahkan membawa jersey timnas Afghanistan ke Belanda. Tujuannya agar tim sepak bola Afghanistan tidak bergantung kepada Taliban.

Dua unggahan Dastgir sebelumnya juga membahas soal janji. Ia berjanji untuk menjaga mimpi masyarakat Afghanistan untuk menyaksikan Farshad Noor dkk tampil di Piala Asia 2023.

“Saat kami bergerak ke arah tertentu, jalan kami adalah penampilan bersejarah untuk pertama kalinya tampil di Piala Asia 2023. Saya telah berjanji sebelumnya dan saya akan memegang janji saya lebih kuat dari sebelumnya,” tulis Dastgir.

[Gambas:Instagram]

Pria yang juga menjabat pelatih klub Belanda, VV Duno, itu mengaku tetap menjalani komunikasi dengan Federasi Sepak Bola Afghanistan (AFF) untuk mewujudkan ambisi menembus Piala Asia 2023.

“Dan, saya berjanji kepada Anda bahwa saya akan terus bekerja dengan lebih banyak motivasi dan antusiasme demi tanah air,” tulis Dastgir.

Pria kelahiran Kabul tersebut sangat berambisi untuk meloloskan Afghanistan ke Piala Asia 2023 untuk pertama kalinya. Ia juga sudah mempersiapkan diri menghadapi serangkaian laga uji coba, termasuk lawan Indonesia, sebelum tampil di Kualifikasi Piala Asia 2023.

Sementara Timnas Indonesia juga punya target menang melawan Afghanistan. Kemenangan di Turki akan menjadi modal Indonesia untuk memperbaiki peringkat FIFA. Selain itu, demi mematangkan skuad sebelum tampil di Piala AFF 2020 (2021).

[Gambas:Video ]

(jun/rhr)




Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *